Ada di laga Dewa United vs Persija. Cek videonya!
Insiden memalukan terjadi saat Dewa United menjamu Persija Jakarta pada laga lanjutan Liga 1 2022/2023 di Indomilk Arena, Tangerang, Senin (10/4/2023) malam. Pada laga yang dimenangkan Macan Kemayoran 1-0 itu, Lucas Ramos mendapat kartu merah karena pamer tendangan ala Jacky Chen ke wajah Dony Tri Pamungkas.

Persija Jakarta untuk sementara berhasil menggeser Persib Bandung dari runner-up klasemen Liga 1 2022/2023. Ini setelah Macan Kemayoran mengalahkan Dewa United.

Tim asal Ibu Kota Jakarta itu berupaya memaksimalkan kekalahan 0-4 Persib Bandung dari Persita Tangerang, sehari sebelumnya. Terbukti, mereka menurunkan tim terbaiknya untuk menekan pertahanan Dewa United. Trio Michael Kmencik, Witan Sulaeman, dan Dony Try Pamungkas dipasang di depan.

Hasilnya, beberapa peluang didapat Persija Jakarta. Tapi, kesulitan untuk menembus gawang Dewa United yang dikawal Muhammad Natsir. Macan Kemayoran semakin menekan Dewa United pada 15 menit akhir babak kedua. Mereka sempat mencetak gol pada menit 80. Tapi, gol Michael Kmencik dibatalkan karena off side.

Ketika pertandingan sepertinya bakal berakhir imbang, Persija Jakarta sukses mencetak gol di menit-menit akhir. Iti menit ke-97!

Dari situasi korner, bola disundul dan Muhammad Natsir bisa menepisnya. Hansamu Yama Pranata dengan cepat mencocor bola muntah untuk menjebol jala Dewa United. Skor 1-0 menutup pertandingan, dan cukup membuat Persija Jakarta naik ke posisi kedua klasemen Liga 1 dengan 63 poin dari 33 laga atau unggul 1 poin dari Maung Bandung.



Sayang, pertandingan ini diwarnai aksi kurang terpuji pemain asing Dewa United, Lucas Ramos. Pada menit 63, dia harus diusir keluar lapangan.

Lucas Ramos melakukan pelanggaran fatal kepada Dony Tri Pamungkas. Dalam sebuah perebutan bola di lapangan tengah dekan bench Persija Jakarta, Lucas Ramos melayangkan tendangam kungfu. Itu mendarat telak ke wajah Dony Tri Pamungkas. 

Para pemain Macan Kemayoran memprotes, dan kemudian wasit bertindak cepat dengan memberikan kartu merah.