Semangat Skuad Garuda Muda!
Pelatih timnas U-22 Indonesia Indra Sjafri memastikan semua pemain dalam keadaan bugar seusai menjalani laga ketat melawan Kamboja pada terakhir Grup A
SEA Games 2023 Kamboja di Olympic Stadium Phnom Penh, Rabu, dengan kemenangan 2-1.
Pada laga yang disaksikan puluhan ribu pendukung tim tuan rumah itu ada dua pemain tim Garuda Muda yang sempat mengalami benturan keras dengan pemain lawan yakni kiper Muhammad Adisatryo dan Bagas Kaffa.
"Satryo gak ada masalah. Begitu juga dengan Bagas, ia juga tidak masalah," kata pelatih timnas Indonesia Indra Sjafri usai pertandingan.
Dengan kondisi pemain saat ini, Indra Sjafri memastikan semua pemain yang dibawa ke Kamboja bisa turunkan pada babak semifinal melawan Thailand atau Vietnam pada Sabtu (14/5). Apalagi rotasi pemain yang dilakukan dinilai sukses.
"Semua pemain siap. Kita tinggal menentukan komposisi terbaik di semifinal nanti. Dari empat laga yang tim jalani, kami sudah bisa melihat pemain yang akan turun nanti," kata Indra menambahkan.
Selama empat pertandingan grup yakni melawan Filipina, Myanmar, Timor Leste dan Kamboja, pelatih asal Sumatera Barat itu selalu melakukan rotasi pemain dan hasilnya cukup maksimal.
Terkait dengan Kamboja, pria yang juga menjadi Direktur Teknik PSSI mengakui jika mengalami perkembangan yang pesat. Hal tersebut terbukti saat laga tim Garuda Muda hanya bisa menang tipis 2-1.
"Semangatnya luar biasa. Para pemain prospeknya juga bagus. Begitu juga dengan dukungan termasuk dari suporter. Lihat saja, setiap main stadion selalu penuh," kata Indra Sjafri menegaskan.
Ke depan, lanjut Indra, Kamboja bisa saja menjadi pesaing baru di Asia Tenggara. Apalagi infrastrukturnya juga sangat mendukung dengan adanya komplek Morodok Techo National Stadium.
SEA Games 2023 Kamboja di Olympic Stadium Phnom Penh, Rabu, dengan kemenangan 2-1.
BACA BERITA LAINNYA
Viral! Rumput Stadion SEA Games 2023 Rusak Setelah Upacara Pembukaan
Viral! Rumput Stadion SEA Games 2023 Rusak Setelah Upacara Pembukaan
"Semua pemain siap. Kita tinggal menentukan komposisi terbaik di semifinal nanti. Dari empat laga yang tim jalani, kami sudah bisa melihat pemain yang akan turun nanti," kata Indra menambahkan.
Terkait dengan Kamboja, pria yang juga menjadi Direktur Teknik PSSI mengakui jika mengalami perkembangan yang pesat. Hal tersebut terbukti saat laga tim Garuda Muda hanya bisa menang tipis 2-1.
Ke depan, lanjut Indra, Kamboja bisa saja menjadi pesaing baru di Asia Tenggara. Apalagi infrastrukturnya juga sangat mendukung dengan adanya komplek Morodok Techo National Stadium.