Konser musik saat FIFA Matchday. Auto ribut dengan fans bola..
Konser Coldplay tidak hanya menganggu kenyamanan FIFA Matchday edisi November 2023 di Indonesia. Grup musik papan atas asal Inggris itu juga akan menggelar konser di Malaysia. Bedanya, Asosiasi Sepakbola Malaysa (FAM) menolak penggunaan Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, untuk musik.
Setelah dinanti para penggemar Asia dan Australia, Coldplay memastikan melakukan Tur Asia-Pasifik pada November. Secara berturut-turut mereka mentas di Jepang (6-7 November 2023), Taiwan (11 November 2023), Jakarta (15 November 2023), Australia (18 November 2023), dan Malaysia (22 November 2023).
Masalahnya, di Indonesia dan Malaysia, konser Coldplay akan diselenggarakan di stadion nasional, Bukil Jalil dan Gelora Bung Karno, saat FIFA Matchday. Indonesia dan Malaysia akan menjalani pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada 16 dan 21 November 2023.
Indonesia akan tampil di tanggal tersebut jika memenangkan play-off pada 12 dan 17 Oktober 2023 dengan lawan yang ditentukan kemudian. Sementara Malaysia langsung tampil di tanggal yang dimaksud.
Sejauh ini, tidak ada reaksi atau komentar resmi apapun dari PSSI terkait jadwal konser grup band ternama di SUGBK. Tampaknya, PSSI pasrah jika kalah dari Coldplay. Bisa juga PSSI memang tidak ingin main di SUGBK lantaran banyak stadion lain di luar Jakarta yang bisa digunakan.
Tapi, lain halnya dengan Malaysia. FAM memastikan menolak keras kedatangan grup band asal Inggris tersebut. Presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin, menegaskan tidak akan membiarkan Coldplay menganggu agenda timnas Malaysia. Bagi FAM, prioritas utama Bukit Jalil adalah Harimau Malaya.
"Saya sebenarnya sudah membicarakan hal ini dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Hannah Yeoh, dan CEO Malaysian Stadium Corporation, Mohd Faidz Sanusi. Ini tidak boleh terjadi lagi. Dia setuju karena kami telah memberitahunya tentang kontrak kami dengan stadion," kata Datuk Hamidin Mohd Amin, dikutip Vocketfc.
"Semuanya ada dalam kalender FIFA. Jika anda ingin melakukan sesuatu (menyewa stadion), anda perlu memberi tahu kami. Kalau tidak, lebih baik tidak ada kontrak dengan stadion. Lebih baik kami pindah ke stadion lain," tambah Datuk Hamidin Mohd Amin.
Datuk Hamidin Mohd Amin pantas geram karena FAM pernah dipermalukan ketika semifinal Piala AFF 2022 digelar melawan Thailand. Saat itu, ada panggung besar penyanyi kondang asal Taiwan, Jay Chou, di salah satu sudut Bukit Jalil. Total, 21 kursi harus steril untuk mengantisipasi panggung itu.
Akibatnya, Malaysia disingkirkan Thailand dari Piala AFF 2022. Dan, sejak saat itu, FAM telah mengultimatum pengelola Bukit Jalil agar tidak main-main dengan pertandingan Harimau Malaya.
Setelah dinanti para penggemar Asia dan Australia, Coldplay memastikan melakukan Tur Asia-Pasifik pada November. Secara berturut-turut mereka mentas di Jepang (6-7 November 2023), Taiwan (11 November 2023), Jakarta (15 November 2023), Australia (18 November 2023), dan Malaysia (22 November 2023).
BACA FEATURE LAINNYA
Apa Kabarnya? Termasuk Pratama Arhan, 6 Pemain ASEAN di J.League 2023
Apa Kabarnya? Termasuk Pratama Arhan, 6 Pemain ASEAN di J.League 2023
"Saya sebenarnya sudah membicarakan hal ini dengan Menteri Pemuda dan Olahraga, Hannah Yeoh, dan CEO Malaysian Stadium Corporation, Mohd Faidz Sanusi. Ini tidak boleh terjadi lagi. Dia setuju karena kami telah memberitahunya tentang kontrak kami dengan stadion," kata Datuk Hamidin Mohd Amin, dikutip Vocketfc.
Datuk Hamidin Mohd Amin pantas geram karena FAM pernah dipermalukan ketika semifinal Piala AFF 2022 digelar melawan Thailand. Saat itu, ada panggung besar penyanyi kondang asal Taiwan, Jay Chou, di salah satu sudut Bukit Jalil. Total, 21 kursi harus steril untuk mengantisipasi panggung itu.