Salah satu pemain keturunan yang dapat perhatian langsung dari Shin Tae-yong.
Pemain keturunan Indonesia, Cyrus Margono, sudah tiba di Indonesia. Pencinta sepak bola Tanah Air tentu bertanya-tanya terkait agenda sang pemain selama berada di sini.

Informasi terkait kedatangan Cyrus Margono diketahui dari Instastory sang pemain. Kedatangannya tampak disambut hangat oleh mantan utusan PSSI untuk urusan pemain keturunan, Hamdan Hamedan.

“(Saya) selalu senang bertemu denganmu @hamdan.hamedan,” ujar Cyrus dikutip dari akun Instagram @cmargono, Selasa (23/5/2023).



Pencinta sepak bola Tanah Air tentu bertanya-tanya terkait agenda sang pemain di Indonesia. Publik menduga Cyrus akan menyusul Rafael Struick dan Ivar Jenner yang baru-baru ini mengambil sumpah WNI.

Sebelumnya, Hamdan sempat menjelaskan bahwa kedatangan Cyrus adalah untuk mengikuti wawancara kewarganegaraan. Sang pemain terlihat serius ingin menjalani proses mengurus kewarganegaraan Indonesia.

“InsyaAllah minggu depan, salah satu atlet muda sepakbola @cmargono pun akan datang ke Indonesia untuk mengurus wawancara kewarganegaraannya,” tulis Hamdan lewat Instagram pribadinya, @hamdan.hamedan, Sabtu (20/5/2023).

Sebagai informasi, Cyrus Margono berposisi asli sebagai kiper. Pemain berusia 21 tahun itu memiliki kewarganegaraan ganda, yaitu Amerika Serikat dan Indonesia.

Cyrus bergabung dengan klub kasta kedua Liga Yunani, Panathinaikos B sejak Agustus 2021 lalu. Kontraknya bersama klub tersebut masih berlangsung hingga Juni 2024. Sebelumnya, kiper berpostur 190 cm itu memperkuat klub Amerika Serikat, UK Wildcats.

Cyrus terlihat akan menjalani proses untuk mendapatkan kewarganegaraan Indonesia. Menariknya, dia tidak akan melewati proses naturalisasi layaknya pemain keturunan lain. Pasalnya, Cyrus adalah seorang berkewarganegaraan ganda yang terlambat memilih Indonesia. Kini, dia tinggal melepaskan kewarganegaraan gandanya dan memilih Indonesia.