Semoga terus berkembang..
Pratama Arhan menjawab kepercayaan pelatih dengan penampilan apiknya dalam laga putaran ketiga Emperor's Cup 2023 atau Piala Kaisar Jepang yang mempertemukan Tokyo Verdy vs FC Tokyo  di Stadion Ajinomoto, Rabu (12/7) sore WIB.

Diturunkan sejak menit awal di posisi bek sayap kiri, selain menghadang gempuran lawan Pratama Arhan juga rajin naik membantu rekan-rekannya ketika situasi menyerang.

Terutama dalam situasi bola mati. Ketika momen sepak pojok dan lemparan ke dalam yang jadi tugas Pratama Arhan tampak lini belakang FC Tokyo kerepotan.

Beberapa kali lemparan ke dalam jarak jauh khasnya  membuat lini belakang FC Tokyo ketar ketir.



Lemparan ke dalam yang pertama pada menit ke-15 bahkan hampir saja berbuah gol. Lalu lemparan dalam kedua pada menit ke-97 membuat panik tim lawan. Pada menit ke-100 lemparan ke dalam Pratama Arhan juga membuat lini belakang FC Tokyo waspada.

Sayangnya pada menit ke-110 Pratama Arhan harus ditarik keluar lantaran mengalami cedera. Meski begitu secara keseluruhan performa Pratama Arhan patut diacungi jempol.

Kalau saja Pratama Arhan bermain penuh mungkin akhir cerita akan berbeda. Sayangnya di sisa laga Tokyo Verdy akhirnya kalah dalam skema adu tos-tosan dengan skor 8-9 setelah sebelumnya bermain imbang 1-1 dalam 120 menit.


Tokyo Verdy gagal melaju ke babak berikutnya. Sebaliknya pun lolos ke babak keempat atau 16 besar Emperor's Cup 2023  .

Di lain sisi, laga itu untuk Pratama Arhan pribadi bisa menjadi sebuah pemicu semangat agar dirinya bisa tampil reguler kedepannya.