Seringkali orang langsung menghampiri Djedovic. "Zlatan, Zlatan, Zlatan!" Padahal bukan. Kisah hidupnya unik. Sama-sama berdarah Bosnia.
Zlatan Ibrahimovic ternyata memiliki "saudara kembar". Sama-sama berasal dari Bosnia-Herzegovina, berpostur tinggi menjulang, dan olahragawan, Nihad Djedovic terlihat sangat mirip bintang AC Milan tersebut.

Lahir di Visegrad, 12 Januari 1990, Djedovic merupakan atlet basket profesional asal Bosnia yang bermain untuk Bayern Muenchen di Basketball Bundesliga (BBL) dan Euro League. Dia bermain sebagai shooting guard atau small forward dan menjadi langganan timnas basket Bosnia di banyak ajang internasional.

Di arena basket Eropa, Djedovic bukan sosok sembarangan. Dia memulai karier dengan KK Bosna. Lalu, Barcelona mengontraknya ketika berusia 16 tahun. Dia tidak pernah mendapat kesempatan nyata untuk bermain di Barcelona dan menghabiskan sebagian besar waktunya sebagai pemain pinjaman di Cornellà, Obradoiro, dan Virtus Roma.

Setelah meninggalkan Barcelona, dia bermain untuk Galatasaray dan Alba Berlin. Pada Juli 2013, Djedovic bergabung dengan Bayern. Kemudian, pada Juli 2014, diumumkan bahwa dia menandatangani perpanjangan kontrak 2 tahun. Selanjutnya, pada 11 Juli 2016, Djedovic menyetujui perpanjangan kontrak hingga 2018, termasuk opsi untuk musim 2018/2019.

Berhubung penampilan yang stabil, kontrak Djedovic terus diperpanjang Bayern. Dia juga menyandang status kapten tim dan menjadi sosok yang tidak tergantikan di roaster Bayern pada banyak pertandingan BBL maupun Euro League.

Sebagai pemain Bayern, Djedovic mempersembahkan banyak piala untuk klub elite Jerman tersebut. Sebut saja juara BBL 3 kali (2014, 2018, 2019) dan Piala Jerman 2 kali (2013, 2018). Ada pula BBL Finals MVP (2019), BBL All-Star (2014, 2015, 2016, hingga All-BBL Second Team (2015).

Performa yang bagus dan stabil di klub membuat Djedovic menjadi langganan timnas. Dia adalah salah satu pemain kunci Bosnia, meski juga memiliki paspor Jerman. Panggilan timnas sudah didapatkan pemilik postur 198 cm itu sejak masih di Barcelona.

Aksi-aksi impresif Djedovic dapat dilihat pada Euro Basket 2011. Di kompetisi sekelas Piala Eropa untuk basket itu, dia mencetak rata-rata 10,6 poin, 5,2 rebound, dan 4,2 assist per game. Sementara pada Euro Basket 2013, Djedovic rata-rata mencetak 17,8 poin, 5,2 rebound dan 4,2 assist per game.

Sayangnya penampilan Djedovic kurang terlalu bagus pada Euro Basket 2015. Saat itu Bosnia hanya menjadi juru kunci Grup A dengan hanya meraih 1 kemenangan dan 4 kekalahan. Lalu, pada 2017 dan 2019, Djedovic gagal mengantarkan negeri pecahan Yugoslavia itu lolos ke Euro Basket.

Tapi, dari semua hal yang menarik tentang Djedovic adalah kemiripannya dengan Ibrahimovic. Jika dua foto disandingkan, Djedovic seperti kembaran penyerang legendaris Swedia tersebut. Keduanya sama-sama tinggi dan punya kumis tipis. Yang paling mencolok adalah gaya rambut Djedovic yang sama seperti Ibrahimovic.

Beberapa tahun lalu dalam wawancara dengan kanal Youtube resmi Bayern, Djedovic pernah menjawab pertanyaan tentang Ibrahimovic. "Saya bahkan tidak mengetahui siapa orang ini (Ibrahimovic)," ujar Djedovic saat ditanya apakah dirinya keberatan ada yang menyebutnya Ibrahimovic.

Tidak puas dengan jawaban itu, sang pembawa acara lalu membawa Djedovic jalan-jalan ke pantai. Kebetulan, saat itu Bayern sedang menjalani pertandingan di Miami, Amerika Serikat (AS). Mereka turun ke pantai dan Djedovic bergaya layaknya Ibrahimovic untuk mencoba mencari tahu apakah orang-orang mengenalnya.

Hasilnya, luar biasa! Ketika baru keluar dari hotel tempat wawancara itu, orang langsung menghampiri Djedovic. "Zlatan, Zlatan, Zlatan!" diucapkan orang-orang dan meminta berfoto.



Bahkan, supir mobil yang ditumpangi Djedovic juga menyangka sedang mengantarkan Ibrahimovic. Dia lalu menelepon anak laki-lakinya yang memang penggemar fanatik Ibrahimovic untuk menjalani video call dengan Djedovic. Dan, lagi-lagi, kata yang diucapkan adalah "Zlatan apa kabarmu?".

Di akhir jalan-jalan itu, Djedovic bermain basket dengan beberapa orang. Dia menunjukkan kemampuannya yang sebenarnya. Dia menembak bola dengan tepat. Dia juga melakukan slam dunk. Orang-orang kagum dan tidak menyangka bahwa "Ibrahimovic" ternyata jago bermain basket.

"Saya pemain basket profesional. Saya bermain untuk Bayern Basketball. Saya bukan Ibrahimovic. Saya Nihad Djedovic," kata Djedovic di akhir tayangan.