Dia disebut anak ajaib.
Youssoufa Moukoko telah dipertimbangkan untuk segera melakoni debutnya bersama tim utama Borussia Dortmund. Padahal pemain Jerman berdarah Kamerun tersebut saat ini baru berusia 15 tahun.
Pertimbangan tersebut langsung diutarakan oleh pelatih Dortmund, Lucien Favre. Tak mengherankan jika Favre ingin Moukoko yang masih sangat belia untuk segera tampil bersama tim utama Dortmund lantaran sang pemain mampu tampil gemilang di jenjang usia muda.
Didatangkan dari St Pauli pada tahun 2016, Moukoko berhasil mencetak 33 gol hanya dalam 21 pertandingan pada musim 2017/2018. Pada musim tersebut pemain yang mengidolai Lionel Messi ini tampil untuk Dortmund U-15, kala itu usianya baru 12 tahun.
Musim berikutnya ia tampil untuk Dortmund U-17 dan melanjutkan sensasinya dengan mampu mencetak 50 gol hanya dalam 28 pertandingan saja. Kini ia bermain bersama Dortmund U-19 dengan catatan gol yang juga fantastis yakni 31 gol hanya dalam 18 laga.
Moukoko sejak saat itu telah dimasukkan ke dalam skuad Jerman U-19 dan menjadi pencetak gol termuda UEFA Youth League dan tampaknya siap untuk mendapatkan kesempatan di tim utama sebelum musim ini berakhir. Moukoko pun memiliki mimpi dan target layaknya pemain muda pada umumnya.
"Jujur, tujuan saya adalah menjadi seorang profesional di Dortmund (tim utama), untuk menjuarai Liga Champions bersama Borussia dan memenangkan Ballon d'Or (Penghargaan Pemain Dunia)," katanya kepada Sport Bild.
Di masa lalu, usia Moukoko dipertanyakan, dengan pelatih Dortmund meragukan apakah ia lebih tua dari akta kelahirannya. Koordinator pemuda BVB Lars Ricken membela anak muda itu pada tahun 2017, dan ayahnya, Joseph, membantah klaim tersebut.
"Tepat setelah kelahirannya, saya mendaftarkannya ke konsulat Jerman di Yaounde [ibukota Kamerun]," kata ayah Moukoko ke situs web resmi Dortmund, melalui ESPN.
"Bocah itu tidak boleh lebih tua karena ibunya, Marie, baru berusia 28 tahun."
Tidak bisa dibayangkan jika Moukoko bermain bersama pemain dengan bakat khusus seperti Erling Haaland, Jadon Sancho, dan Gio Reyna sangat menarik.
Pertimbangan tersebut langsung diutarakan oleh pelatih Dortmund, Lucien Favre. Tak mengherankan jika Favre ingin Moukoko yang masih sangat belia untuk segera tampil bersama tim utama Dortmund lantaran sang pemain mampu tampil gemilang di jenjang usia muda.
BACA FEATURE LAINNYA
Konspirasi Arsene Wenger Di Balik Gagalnya Liverpool Unbeaten Musim Ini
Konspirasi Arsene Wenger Di Balik Gagalnya Liverpool Unbeaten Musim Ini
Di masa lalu, usia Moukoko dipertanyakan, dengan pelatih Dortmund meragukan apakah ia lebih tua dari akta kelahirannya. Koordinator pemuda BVB Lars Ricken membela anak muda itu pada tahun 2017, dan ayahnya, Joseph, membantah klaim tersebut.
BACA VIRAL LAINNYA
Video Pemain Bayern dan Hoffenheim Tak Berniat Main Bola
Video Pemain Bayern dan Hoffenheim Tak Berniat Main Bola
"Bocah itu tidak boleh lebih tua karena ibunya, Marie, baru berusia 28 tahun."