Nomor 6 Andres Iniesta, Nomor 5 Ronaldinho, Nomor 4 Ronaldo. Siapa nomor 3,2, dan 1?
Siapa yang tidak kenal dengan olahraga sepak bola? Olahraga nomor satu di dunia itu telah memikat banyak penggemarnya dengan beragam pemain yang berkualitas, yang mampu mencetak banyak gol, tidak masuk akal hingga membuat kita geleng-geleng kepala dan yang pasti menghibur kita semua.

Mungkin selebritas, musisi ataupun politisi adalah yang paling banyak memiliki penggemar di medsos, namun tidak bila kita merujuk ke Instagram, karena Cristiano Ronaldo adalah rajanya dengan jutaan pengikut dan ia adalah pesepakbola terhebat yang pernah ada. Nah berbicara soal pesepakbola terhebat yang pernah ada, maka status legenda serta ikon sepak bola jelas melekat pada diri CR7, dan di abad ke-21 ini, ada setidaknya beberapa pesepakbola selain kapten timnas Portugal yang layak mendapatkan status ikon sepak bola.

Situs kenamaan asal Inggris, givemesport, mencoba membuat peringkat untuk para ikon sepak bola tersebut dengan menggunakan data dari Transfermarkt musim panas lalu,  berikut peringkat 50 ikon pesepakbola terbesar di abad ke-21:

50. Vincent Kompany
49. Karim Benzema
48. Lilian Thuram
47. Robin van Persie
46. Rio Ferdinand
45. Luka Modric
44. Fabio Cannavaro
43. Luis Suarez
42. Pavel Nedved
41. Andriy Shevchenko
40. Wayne Rooney
39. Michael Ballack
38. Miroslav Klose
37. Bastian Schweinsteiger
36. Xabi Alonso
35. Iker Casillas
34. Franck Ribery
33. Frank Lampard
32. Didier Drogba
31. Dennis Bergkamp
30. Dani Alves
29. Clarence Seedorf
28. Neymar
27. Samuel Eto'o
26. Robert Lewandowski
25. Francesco Totti
24. Arjen Robben
23. Philipp Lahm
22. Oliver Kahn
21. Manuel Neuer
20. David Beckham
19. Carles Puyol
18. Sergio Ramos
17. Roberto Carlos
16. Raul
15. Andrea Pirlo
14. Gianluigi Buffon
13. Kaka
12. Zlatan Ibrahimovic
11. Steven Gerrard
10. Luis Figo
9. Paolo Maldini
8. Xavi
7. Thierry Henry
6. Andres Iniesta
5. Ronaldinho
4. Ronaldo
3. Zinedine Zidane
2. Cristiano Ronaldo
1. Lionel Messi


Rasanya kita semua setuju bila Messi dan CR7 menempati posisi teratas. Sudah berapa banyak penghargaan Ballon d’Or yang kedua pemain bintang itu dapatkan, bahkan mungkin kapten timnas Tango dan Portugal itu layak disejajarkan posisinya karena keduanya terlalu bagus sebagai individu.

Selain itu, nama-nama besar seperti Ibrahimovic, Kaka, Buffon hingga Beckham tidak dapat menembus posisi sepuluh besar.