Ada yang minta rumah setiap tahun. Ada lagi makan torpedo kambing. Unik. Inilah daftarnya.
Bursa transfer dan negosiasi kontrak adalah pintu pembuka atas kesepakatan klub dengan pemain tentang apa saja. Dalam proses itu, tak jarang sejumlah ketentuan aneh terjadi.

Setelah Euro 2020 berakhir, transfer window musim panas 2021 akan segera dibuka secara resmi. Itu menjadi kesempatan para pemain untuk mencari klub baru, memperbarui kontrak lama, atau memintan manajemen timnya saat ini untuk memberi sejumlah fasilitas baru.

Umumnya, para pemain akan meminta gaji, bonus, serta fasilitas-fasilitas lain seperti kendaraan atau tempat tinggal. Ada juga yang meminta tiket pesawat pula ke negara asalnya secara berkala setiap kompetis libur. Itu hal yang normal di hampir semua pesepakbola profesional.

Meski wajar saja, bukan berarti tidak ada pemain yang "nyeleneh". Begitu pula klubnya. Terkadang, ada sejumlah klub atau pemain yang sepakat memasukkan klausul aneh. Di Spanyol contohnya, klub akan mengeluarkan buy-out clause, yang nominalnya bisa 10 kali lipat dari harga pasarnya.

Tapi, itu juga masih wajar. Pasalnya, ada sejumlah pemain atau klub yang mencantumkan klausul aneh. Berikut ini 10 diantaranya:


1. Roberto Firmino (Liverpool)

Football Leaks mengungkapkan kontrak jangka panjang yang ditandatangani Roberto Firmino dengan LIverpool. Itu termasuk klausul jual seharga 98 juta pounds (Rp1,9 triliun). Tapi, itu juga disertai sebuah tulisan unik, yaitu "jika klub yang tertarik bukan Arsenal".

Dalam bahasa sederhana, penyerang Brasil tidak boleh pindah ke Arsenal. Atau, jika The Gunners berminat, harganya lebih dari 98 juta pounds.


2. Mauro Icardi (PSG)

Setelah meninggalkan Inter Milan, Mauro Icardi menghabiskan musim 2019/2020 dengan status pinjaman di PSG, sebelum akhirnya bergabung  secara permanen dengan transfer 58 juta Euro (Rp1,002 triliun) pada musim panas 2020.

Tapi, Inter tidak melepas Icardi dengan uang samata. Mereka mewaspadai kemungkinan Icardi kembali ke Italia dan bermain untuk klub rival, Juventus. Jadi, klausul dalam transfer akan membuat Inter berhutang tambahan 15 juta euro jika PSG menjual striker Argentina itu kembali ke klub Serie A.


3. Nahuel Guzman (UANL-Tigres)

Nahuel Guzman adalah pemain yang mungkin tidak terlalu anda kenal. Sebab, dia baru memiliki enam caps untuk Argentina sebagai penjaga gawang antara 2014 dan 2017 setelah memulai kariernya di Newell's Old Boys.

Pemain berusia 34 tahun itu bergabung dengan tim Meksiko, UANL-Tigres, pada 2014. Di sana, dia menikmati banyak kesuksesan. Tapi, kontraknya memungkinkan dia untuk kembali ke Newell's jika mantan rekan senegaranya, Lionel Messi, juga bermain di sana. Itu dengan jelas tertulis di kontrak.

"Satu-satunya cara mereka akan membiarkan saya kembali ke Newell sementara saya memiliki kontrak, meski hanya enam bulan, adalah jika Messi kembali ke sana juga," kata Guzman.


4. Giuseppe Reina (Arminia Bielefeld)

Kami hanya bisa angkat topi untuk Giuseppe Reina, yang bersikeras agar Arminia Bielefeld, membangunkan rumah baru untuk setiap tahun yang dihabiskannya di klub. Sayang, ayah pemain Borussia Dortmund, Giovani Reina, itu gagal menentukan ukuran rumah. Jadi sebagai ganti setelah setiap musim yang dihabiskan di klub, dia diberi rumah baru yang dibangun dari lego.




5. Matija Nastasic (Schalke 04)

Setelah mendatangkan Matija Nastasic dari Manchester City pada 2015, Schalke 04 menanggapi kesepakatan sponsorship mereka dengan Adidas dengan sangat serius. Sang bek diharuskan hanya memakai sepatu Adidas. Dan, itu tertulis dengan jelas di kontraknya.

"Jika pemain membuktikan kepada Schalke 04 bahwa dia tidak bisa memakai sepatu Adidas karena alasan medis, dia diperbolehkan memakai sepatu merek lain. Segera setelah bukti ini tidak lagi diberikan, pemain akan bermain dan berlatih dengan sepatu Adidas," bunyi salah satu pasal kontraknya.


6. Stefan Schwarz (Sunderland)

Stefan Schwarz bergabung dengan Sunderland dari Valencia pada 1999. Saat itu, dia sedang mempertimbangkan untuk mendaftar di salah satu agensi yang berencana mengirimkan orang sipil ke luar angkasa. Akibatnya, Sunderland memasukkan klausul "tidak boleh ke ruang angkasa" dalam kontrak sang gelandang.




7. Neymar (PSG)

Superstar Brasil itu menandatangani kontrak baru empat tahun di Parc Des Princes pada 2021. Tapi, megabintang Brasil tersebut melakukannya dengan satu syarat unik yang menunjukkan Neymar adalah teman yang baik.

Menurut media Spanyol, As, Neymar hanya menyetujui persyaratan baru di bawah janji bahwa rekan setimnya, Kylian Mbappe, tidak akan dijual. Tapi, dengan kontrak Mbappe yang akan berakhir pada 2022, itu adalah klausul yang bisa diuji jika kesepakatan baru tidak segera tercapai.


8. Spencer Prior (Cardiff City) 

Mantan pemilik Cardiff City, Sam Hamman, memasukkan klausul dalam kontrak pemainnya, Spencer Prior, yang menyatakan dia harus makan makanan lezat asal Lebanon yang terbuat dari dua buah zakar (torpedo) domba yang dimasak perlahan. Ini untuk membuktikan bahwa diri orang Wales.


9. Ronaldinho (Flamengo)

Ronaldinho membujuk Flamengo pada 2011 untuk memasukkan klausul yang mengizinkannya pergi ke klub malam 2 kali dalam seminggu!


10. Luis Suarez (Barcelona)

Luis Suarez bergabung dengan Barcelona sebelum Piala Dunia 2014. Tapi, belum ada kontrak yang ditandatangani karena itu baru kesepakatan antara Barcelona dengan Liverpool.

Ketika Piala Dunia berlangsung di Brasil, targedi gigitan kepada Giorgio Chiellini terjadi dan berujung hukuman FIFA berbulan-bulan. Jadi, manajemen memasukkan klausul "tidak menggigit" di surat kontrak El Pistolero, yang ditandatangani setelah dirinya datang ke Camp Nou selepas Piala Dunia.