Rahasia itu terungkap melalui postingan Kane di Twitter.
Harry Kane secara tidak sengaja mengungkapkan siapa yang akan menjadi starting XI Inggris menghadapi Jerman di babak 16 besar Euro 2020. Apakah bocornya rahasia ini menjadi keuntungan Jerman?
Kane memang tak sengaja melakukan itu, meski Gareth Southgate belum resmi memilih susunan pemain. Dia hanya menduga karena pelatihnya kerap memainkan pemain yang sama dalam dua dari tiga pertandingan penyisihan grup.
Situasi itu membuat striker Tottenham Hotspur tersebut hanya menduga tentang nama-nama siapa saja yang akan Southgate pilih menghadapi Jerman nanti.
Phil Foden dan Mason Mount akan dipanggil kembali ke starting XI, setelah absen melawan Republik Ceko. Sementara Jack Grealish dan Bukayo Saka akan menjadi pemain yang akan absen di laga nanti.
Namun, beberapa penggemar percaya Grealish akan bermain. Dan, prediksi itu datang Kane. Striker yang belum mencetak gol di turnamen itu memposting sebuah video di akun Twitter pribadinya. Dalam tayangan itu menunjukkan dirinya sedang melakukan latihan.
Satu-satunya pemain lain yang melakukan latihan adalah Grealish, Foden, dan Raheem Sterling. Tayangan itu membuat orang percaya Southgate akan mempersiapkan empat penyerangnya saat melawan tim asuhan Joachim Loew.
Sayangnya, pemenang Sepatu Emas Piala Dunia 2018 dan Liga Premier musim lalu itu kurang menonjol dalam kontribusi gol di Euro kali ini. Dia dituntut menunjukkan produktivitasnya saat menghadapi Der Panzer.
Kane merupakan bagian integral dari kedua gol Inggris sejauh ini. Sprint yang dia lakukan melawan Kroasia membuka ruang bagi Sterling. Kemudian, umpannya ke Grealish berperan penting dalam kemenangan melawan Ceko.
Namun, jika kabar dan asumsi di atas benar adanya. Maka, Jerman perlu berhati-hati dan menyiapkan lini pertahanan berlapis. Loew tentu sedikit terbantu dengan kabar tersebut.
Kane memang tak sengaja melakukan itu, meski Gareth Southgate belum resmi memilih susunan pemain. Dia hanya menduga karena pelatihnya kerap memainkan pemain yang sama dalam dua dari tiga pertandingan penyisihan grup.
BACA FEATURE LAINNYA
Kisah Peter Crouch Kenang Inggris Dipermalukan Jerman di Piala Dunia 2010
Kisah Peter Crouch Kenang Inggris Dipermalukan Jerman di Piala Dunia 2010
BACA FEATURE LAINNYA
30 Duet Striker Terbaik Dunia, The Invincibles hanya Peringkat 5
30 Duet Striker Terbaik Dunia, The Invincibles hanya Peringkat 5
Kane merupakan bagian integral dari kedua gol Inggris sejauh ini. Sprint yang dia lakukan melawan Kroasia membuka ruang bagi Sterling. Kemudian, umpannya ke Grealish berperan penting dalam kemenangan melawan Ceko.