Beberapa pemain pernah jadi buangan di klub sebelumnya. Sekarang gacor. Nyesel ga tuh.
The Telegraph melaporkan bahwa mesin gol asal Belgia akan setuju untuk pindah kembali ke London barat jika The Blues memenuhi permintaan Inter Milan terhadapnya, yang diyakini sekitar 100 juta pounds dan jika Chelsea membayar mendekati atau sedikit lebih dari jumlah sembilan digit itu, Lukaku akan menjadi salah satu pesepakbola termahal dalam sejarah.

Jadi, kita harus mengajukan pertanyaan; apakah pemain berusia 28 tahun itu benar-benar berharga?

Setelah bermain buruk di Manchester United , Lukaku telah merebut kembali tempatnya di antara pemain terbaik di planet ini sejak bergabung dengan Inter Milan pada 2019.

Selama dua musim terakhir, Lukaku mencetak gol dengan keteraturan yang menakutkan. Faktanya, hanya empat pemain yang mencetak lebih banyak gol di lima liga top Eropa daripada Lukaku dalam jangka waktu tersebut - dan dua di antaranya bernama Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Diluar 3 nama tersebut, mari kita lihat angka-angka dari pencetak gol terbanyak di benua biru, sejak musim 2019/20 ...

12 pemain dengan gol liga terbanyak sejak awal 2019/20. Kita mulai dari yang terkahir :

12. Erling Haaland (Borussia Dortmund) - 40 gol

Musim 2019/20: 13 gol (hanya Bundesliga Jerman)
Musim 2020/21: 27 gol

11. Andre Silva (Eintracht Frankfurt) - 40 gol

Musim 2019/20: 12 gol
Musim2020/21: 28 gol

10. Gerard Moreno (Villarreal) - 41 gol

Musim 2019/20: 18 gol
Musim 2020/21: 23 gol

9. Mohamed Salah (Liverpool) - 41 gol

Musim 2019/20: 19 gol
Musim 2020/21: 22 gol

8. Harry Kane (Tottenham Hotspur) - 41 gol



Musim 2019/20: 19 gol
Musim2020/21: 23 gol

7. Karim Benzema (Real Madrid) - 44 gol

Musim 2019/20: 21 gol
Musim 2020/21: 23 gol

6. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) - 45 gol

Musim 2019/20: 18 gol
Musim 2020/21: 27 gol

5. Romelu Lukaku (Inter Milan) - 47 gol

Musim 2019/20: 23 gol
Musim 2020/21: 24 gol

4. Lionel Messi (Barcelona) - 55 gol



Musim 2019/20: 25 gol
Musim 2020/21: 30 gol

3. Ciro Immobile (Lazio) - 56 gol

Musim 2019/20: 36 gol
Musim 2020/21: 20 gol

2. Cristiano Ronaldo (Juventus) - 60 gol

Musim 2019/20: 31 gol
Musim 2020/21: 29 gol

1. Robert Lewandowski (Bayern Munich) - 75 gol

Musim 2019/20: 34 gol
Musim 2020/21: 41 gol

Tentu saja, rekor pemain Belgia itu tidak ada artinya jika dibandingkan dengan Lewandowski, dengan raihan 75 gol untuk Bayern Munich hanya dalam dua musim, dan itu apa lagi kalau bukan kita sebut sebuah pencapaian yang benar-benar luar biasa.

Tapi dalam hal assist, Lukaku lebih unggul dengan  mencatatkan 10 assist di Serie A pada musim 2020/21.

Jadi Lukaku benar merupakan striker kelas dunia hari ini dan itu tidak untuk diperdebatkan lagi.