Apakah dia dikembalikan ke China atau akan dipermanenkan?
Striker Nigeria Obafemi Martins di ambang kembali ke Shanghai Shenhua, lapor media massa China, Rabu, sehingga memicu dugaan Odion Ighalo kemungkinan dipermanenkan Manchester United musim panas ini.
Ighalo melakukan awal impresif di United dengan mencetak empat gol dalam delapan pertandingan sejak bergabung sebagai pemain pinjaman sampai 31 Mei dari kluba Liga Super China tersebut.
Martins, yang sebelumnya dikontrak Shenhua dari 2016 sampai akhir musim 2018, dilaporkan oleh Titan Sports sudah tiba di China pada Selasa dan dimasukkan sebagai pengganti Ighalo menjelang mulainya musim Liga Super China.
Liga domestik China belum mengawali musim 2020 setelah kick off-nya ditunda akibat wabah virus corona namun spekulasi merebak bahwa kampanyenya akan dimulai akhir April atau awal Mei.
Liga Premier Inggris dihentikan sementara karena pandemi virus corona dan tidak akan dilanjutkan sebelum 30 April 30, demikian Reuters.
Ighalo melakukan awal impresif di United dengan mencetak empat gol dalam delapan pertandingan sejak bergabung sebagai pemain pinjaman sampai 31 Mei dari kluba Liga Super China tersebut.
BACA HEALTH LAINNYA
Ini Cara Virus Corona Bertahan Hidup dalam Tubuh Manusia
Ini Cara Virus Corona Bertahan Hidup dalam Tubuh Manusia