Musim lalu Ronaldo 29 gol dan Lukaku 24 gol. Bagaimana dengan musim ini?
Tetapi jangan juga lupakan dua gol dari Romelu Lukaku saat Chelsea mengklaim kemenangan mengesankan 3-0 atas Aston Villa di Stamford Bridge.
Kompilasi Video Debut Saul Niguez di Chelsea, Sesuai Ekspektasi Atau Tidak?
Menyinggung hal itu, Tuchel selaku pelatih Chelsea berkata, : "Saya tidak peduli selama Lukaku mencetak gol untuk kami. Sejujurnya, saya tahu Anda ingin memiliki jawaban yang bagus tetapi sayangnya, saya tidak memilikinya. Lukaku sangat menentukan bagi kami dan itu apa yang harapkan dari nya,"
Ditanya apakah dua gol Lukaku membuktikan bahwa pemain berusia 28 tahun itu akan menjadi pembuat perbedaan untuk Chelsea musim ini, dan Tuchel menjawab: " Dia menjadi pembeda dan memberi kami warna yang berbeda dengan apa yang dia miliki."
El gol de Romelu Lukaku.#Chelsea 1-0 #AstonVillapic.twitter.com/RwkbNal71K
— Bauti (@Bau_Nickk) September 11, 2021
Sementara itu di lain sisi, kembalinya Ronaldo juga memiliki efek yang kurang lebih sama, Manchester United tampak lebih hidup dan bergairah lagi. Baru satu laga, Ronaldo sudah mencetak dua gol, pemain asal Portugal itu seolah seperti melanjutkan panggilan sejarah di Old Trafford.
Pendek kata, persaingan antara Lukaku dan Ronaldo pasti tak terelakkan lagi. Jika musim lalu Ronaldo menggemas 29 gol lalu dikuntit oleh Lukaku dengan 24 gol, lantas bagaimana dengan musim ini?