Ada yang meraih treble bersama klub lain, ada yang kariernya langsung merosot. Tebak?
Pep Guardiola telah berhasil  membuktikan dirinya sebagai salah satu ahli taktik terbaik di generasinya.Terutama sejak melatih Barcelona.

Di klub manapun Guardiola melatih, ia pasti menghabiskan sejumlah besar uang di bursa transfer untuk membeli pemain-pemain hebat yang bisa menunjang skuad.

Tapi bagaimana dengan sebaliknya?
Adakah para pemain bintang yang dijual oleh Pep Guardiola? Untuk itu, mari kita lihat 5 superstar Barcelona yang dijual era Pep Guardiola:

4. Zlatan Ibrahimovic | Barcelona ke AC Milan

Setelah menandatangani kontrak pada musim 2009-10 berdurasi lima tahun dengan Blaugrana, Ibrahimovic pada awalnya menjadi titik fokus serangan Barcelona yang sangat kuat. 



Pep Guardiola segera menggeser pemain jangkung Swedia itu ke sayap untuk mengakomodasi Lionel Messi.

Ibrahimovic kemudian dipinjamkan lalu sepenuhnya pindah ke AC Milan pada musim berikutnya karena perbedaan pendapat dengan Pep Guardiola.

3. Thierry Henry | Barcelona ke New York Red Bulls

Awalnya, Henry adalah bagian integral dari skuad pemenang sextuple legendaris Pep Guardiola. Ia adalah bagian dari trio mematikan, yang berisi Samuel Eto'o, Messi, dan Henry sendiri. Namun, kemunculan Pedro, lulusan La Masia, membatasi penyerang andal itu hanya tampil 15 kali di liga.



Pada 2010, setelah kehilangan tempatnya di tim utama, Henry dijual ke New York Red Bulls dengan status bebas transfer. Dan dalam waktu singkat, karier pemain berusia 33 tahun itu segera menurun. Ia pensiun pada 2015 di usia 38 tahun.

2. Samuel Eto'o | Barcelona ke Inter Milan

Samuel Eto'o digunakan sebagai alat tawar-menawar dalam transfer Ibrahimovic ke Camp Nou. Pemain asal Kamerun itu 'dibuang' ke Inter oleh Pep Guardiola, bersama dengan segudang uang pada tahun 2010.

Sebelum kepindahannya yang kontroversial ke Italia, Eto'o adalah sosok yang monumental di Barcelona. Ia biasa membuat kekacauan di pertahanan lawan dengan tim Catalan, mencetak 130 gol hanya dalam 199 penampilan.



Prestasi menakjubkan ini tidak menghentikan Pep Guardiola mengirim striker veteran itu pergi setelah hanya satu musim berada di Barcelona. Dan sial bagi Barcelona. Eto'o memenangkan treble bersama Inter di musim pertamanya.

1. Ronaldinho | Barcelona ke AC Milan

Anehnya, Ronaldinho menjadi salah satu pemain yang didepak dari klub menyusul penunjukan Pep Guardiola. Bersama Deco, dribbler asal Brasil itu dianggap surplus oleh pelatih asal Spanyol, bahkan sebelum musim 2008-09 dimulai.



Menyatakan masalah disiplin dan kebugaran Ronaldinho sebagai alasan utamanya, Pep Guardiola dengan berani menjual pemain bintang tim untuk menegaskan otoritasnya.