Hadir di Madrid, MU, Liverpool, Man City. Jadi, apa klub favorit Khabib? Ini jawabannya.
Khabib Abdulmanapovich Nurmagomedov lahir di kota kecil Sildi di Republik Dagestan, Rusia, pada 20 September 1988. Dia tertarik olahraga beladiri karena ayahnya memiliki gym yang digunakan untuk berlatih. Selain itu, beladiri jadi aktivitas yang normal bagi anak-anak di lingkungan tempat tinggalnya.
Gavi Tidak Mengecewakan Setelah Cetak Sejarah Pemain Termuda Spanyol
Apakah itu berarti Khabib merupakan pendukung Liverpool? Tidak juga! Pasalnya, pada 2 Oktober 2021, Khabib hadir dan duduk menonton laga MU ketika bermain imbang 1-1 dengan Everton. Dia juga memanfaatkan kesempatan itu untuk bertemu Sir Alex Ferguson dan Cristiano Ronaldo.
Momen Kartu Merah Leonardo Bonucci yang Bikin Italia Dikalahkan Spanyol
"Saya harap @cristiano dan @davidbeckham tidak keberatan saya mendapat nomor 7. Saya tidak akan rugi dengan kaus ini, karena saya akan menggantungnya di dinding dalam bingkai, di tempat yang paling terlihat di rumah saya," lanjut tulisan itu.
Sehari setelah mengunjungi Old Trafford, Khabib berada di Anfield untuk pertandingan Liga Premier antara Liverpool dengan Manchester City. Lagi-lagi, dia memposting tulisan yang membuat banyak orang bingung.
Apakah Khabib Nurmagomedov bermain sepak bola? Ketika mencapai puncak profesionalnya sebagai petarung MMA, Khabib sempat menyatakan bahwa sepakbola akan selalu menjadi "cinta pertamanya".
Karena dia masih berusia 32 tahun, ada pembicaraan pada Agustus 2021 tentang kontrak yang disepakati dengan salah satu klub kasta bawah di Rusia, Legion Dynamo. Khabib dengan cepat mengabaikan laporan-laporan itu. Tapi, dia telah mengakui dalam sesi tanya jawab Facebook bahwa terbuka untuk tawaran bermain sepakbola.
"Banyak klub sepakbola mengajukan kontrak untuk saya. Tapi, saya harus melakukan penyesuaian karena sepakbola sedikit berbeda dari MMA. Ini adalah dua olahraga yang berbeda," kata Khabib, dilansir Goal.
"Tapi, jika beberapa klub membuat tawaran dan mereka membuat saya tertarik, saya akan menerima ini. Karena ini adalah impian masa kecil saya. Saya suka sepakbola. Saya telah mengikuti sepakbola sejak saya masih kecil. Ini cinta pertama saya," tambah Khabib.
"Sepakbola ada di level lain. MMA lain lagi. Saya suka MMA. Saya suka berkelahi. Saya suka kompetisi dengan orang-orang, dengan petarung terbaik di dunia. Tapi, sepakbola bagi saya, adalah olahraga terbaik," pungkas Khabib.
Khabib Nurmagomedov and Oleksandr Zinchenko in the stands today supporting #ManCity. [IG] pic.twitter.com/K0FVyCXzpZ
— City Report (@cityreport_) October 3, 2021