Brasil makin tak terbendung...
Dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona CONMEBOL, pada Jumat (15/10/2021) pagi WIB, timnas Brasil  dengan sangat meyakinkan melibas Uruguay.

Neymar dan rekan-rekan menang besar dengan skor 4-1. Gol demi gol Brasil dicetak oleh Neymar pada menit ke-10 lalu brace dari Raphinha masing-masing pada menit ke-18 dan 58 dan ditutup oleh Gabriel Barbosa pada menit ke-83.

Sementara itu Uruguay hanya mampu membalas satu gol lewat tendangan bebas Luis Suarez pada menit ke-87.

Dan seperti biasanya, kami telah menyediakan 5 nama bintang Brasil yang tampil paling mencolok saat mengalahkan Uruguay. Data statistik diambil dari Sofascore :

1. Neymar

Selain membuka keran gol Brasil, bintang Paris Saint-Germain (PSG) itu juga sukses mencatatkan 2 assist untuk gol kedua Raphinha dan gol pamungkas dari Gabriel Barbosa.



Selain itu, Neymar tercatat melakukan 8 umpan kunci dan 7 dribel sukses dari 8 upaya. Dirinya juga membuat kewalahan para pemain bertahan Uruguay,   Diego Godin dan rekan-rekan dibuat kelimpungan.

2. Raphinha

Pemain depan milik Leeds United ini dipercaya oleh pelatih turun sebagai starter. Setelah tampil bagus dalam 2 pertandingan sebelumnya.



Rapinha kembali mencatatkan namanya di papan skor. Selain dua gol, Raphinha juga membuat satu umpan kunci dan dua bola jauh akurat ke lini serang Tim Samba. Namun, dirinya harus ditarik keluar di menit 71 untuk kebugarannya dan digantikan oleh Everton Ribeiro. Itu 

3. Fred

Fred yang diplot untuk menjaga kedalaman lini tengah Brasil berhasil menjalankan tugasnya dengan cukup baik. Ia sukses membuat 2 sapuan, 2 intersep, dan juga 3 tekel. Selain itu, Fred juga memenangkan 5 dari 8 duel darat.

Selain bagus dalam bertahan, gelandang Manchester United ini juga sukses mengalirkan bola ke lini serang Brasil. Tercatat ada sekitar 7 dari 9 bola jauhnya yang sampai dengan akurat. Selain itu, ia juga sanggup melakukan 2 dribel sukses serta membuat satu assist.

4. Fabinho

Rekan duet Fred di lini tengah, Fabinho, juga tak kalah bagusnya.

Sepanjang laga, Fabinho mencatat 5 tekel dan sanggup menang 12 dari 15 duel baik darat maupun udara. Selain itu, ada masing-masing satu umpan kunci dan dribel sukses yang dibuatnya sebelum akhirnya dia diistirahatkan dan ditarik keluar di menit 71.

5. Gabriel Barbosa

Gabriel Barbosa atau Gabigol sukses menjadi supersub bagi timnas Brasil.  Meski sudah unggul 3-1, Barbosa menyumbang satu gol tambahan di menit 83.



Selain satu gol yang dibuatnya, sepanjang 30 menit ia berada di lapangan, ada dua bola jauh akurat serta satu duel darat yang dimenangkannya