Skornya imbang 0-0. Tapi, suasana di stadion seperti perang. Cek videonya!
Marseille menjamu Paris Saint-Germain (PSG) di Stade Velodrome, Senin (25/10/2021) dini hari WIB. Pertandingan yang berakhir imbang tanpa gol itu berlangsung panas, keras, dan cenderung tidak sportif.
Kisah Harry Kane Jadi Kiper Dadakan Tottenham, Justru Bikin Blunder
PSG sesungguhnya lahir sebagai tim milik penggemar. Mereka didirikan oleh sekelompok pengusaha asal Paris yang menyukai sepakbola. Dengan bantuan pengurus Madrid dan petisi 20.000 orang, lahir klub yang kini dikenal sebagai PSG setelah merger Paris Football Club (PFC) dan Stade Saint-Germain.
Momen Fans Barcelona Hadang Mobil Koeman Saat Tinggalkan Camp Nou
PSG vs Marseille had a little bit of everything... except for goals ?
Le Classique ends in a 0-0 draw pic.twitter.com/EPMWnswmbE— FOX Soccer (@FOXSoccer) October 24, 2021
Sialnya, pemahaman itu sekarang berbalik. PSG justru dianggap sebagai klub borjuis. Sedangkan Marseille klub kaum proletar. Karena itu, setiap pertandingan di kandang Marseille selalu tegang. Ini seperti kaum buruh yang memberontak kepad majikan.
Puncaknya, ketika pertandingan dimulai. Bukan hanya kata-kata kasar dan sumpah serapah yang keluar. Para pendukung Marseille juga melemparkan berbagai benda berbahaya ke lapangan untuk melukai pemain-pemain PSG.
WHAT IS THIS NONSENSE ????
— Ziad is in less pain (@Ziad_EJ) October 24, 2021
MESSI WAS ON AN ATTACK, AND A FAN/PITCH INVADER COMES INTO THE FIELD TO INTERRUPT HIM ???
WHERE IS THE SECURITY?????
This game between PSG and Marseille…
pic.twitter.com/xdA9xsHOnJ
Itu benar-benar membuat aparat keamanan bekerja keras. Mereka harus memasang barikade penghalang di pinggir lapangan, di bendera sudut, untuk melindungi para pemain PSG saat melakukan tendangan pojok. Begitu pula ketika lemparan ke dalam dilakukan.
Meski pengamanan super ketat, tetap saja ada penonton tuan rumah yang berhasil menerobos lapangan. Salah satunya bahkan mencoba menyerang Messi dari jarak dekat. Tapi, La Pulga dengan lincah berhasil menghindarinya.
? Le Classico en chiffres ? https://t.co/jyPmz5RDUS#OMPSG pic.twitter.com/lqWOFaVrYX
— Ligue 1 Uber Eats (@Ligue1UberEats) October 24, 2021