Bijahil Chalwa mimpi buruk Persegres Putra
Laga Perdana Liga 3 Zona Jatim (7/11/21) mempertemukan Persibo Bojonegoro vs Persegres Putra. Pertandingan dihelat di Stadion Letjen H. Soedirman, Bojonegoro. Bermain di kandang, persibo tampil menekan sejak peluit dibunyikan. Anak asuh M. Fachrudin bermain sangat trengginas dengan menyarangkan 4 gol di babak pertama.

Laga berjalan 10 menit, Laskar Angkling Dharma mampu unggul lewat kaki Zardan Aroby setelah memanfaatkan bola liar di depat gawang Persegres. Melalui bola cros dari sisi kiri pertahanan Persegres, Bijahil Chalwa mampu menanduk bola ke gawang dan berhasil menjadi sebuah gol pada menit ke 14, dan menambah keunggulan Persibo menjadi (0-2). Di menit ke 31' Persibo mendapat hadiah pinalti. Chalwa, sukses sarangkan bola dengan mulus ke gawang Persegres. Keunggulan bertambah menjadi (0-3).

Sang kapten berhasil cetak hattrick di menit ke 37' melalui tendangan kaki kirinya. Persibo kian jauh tinggalkan Persegres Putra. Skor (0-4) menjadi penutup waktu di babak pertama. Persibo mampu tampil baik hingga turun minum.


Setelah turun minum, Persibo tak lantas turunkan kualitas tekanan di babak kedua. Baik Persibo maupun Persegres saling menekan di babak kedua. Namun di menit 66' sang kapten benar-benar menjadi mimpi buruk bagi Persegres. Pasalnya, Chalwa mampu lesakan gol ke empat pada laga tersebut. Persibo semakin di atas angin dengan keunggulan (0-5).

Sebenarnya Persegres memiliki penguansaan bola yang bagus. Namun, kurang maksimal dalam memanfaatkan peluang di depan gawang. Laga berjalan 70' menit Saiful Islam mampu sarangkan bola setelah tembakan bola ke arah kanan bawah dari penjaga gawang Persegres. Gol bermula dari kesalahan bek Persegres yang mendapatkan tekanan dari lini depan Persibo Bojonegoro.

Pada laga tersebut, Persegres sebenarnya beberapa kali melakukan tekanan untuk Pesibo Bojonegoro melalui skema tendangan bebas. Namun, belum mampu cetak gol ke gawang Persibo. Hingga pada menit ke 88' Akbar Romadhoni lengkapi kemenangan (0-7) Persibo melalui tendangan bebas yang mendarat mulus ke pojok atas gawang Persegres Putra.

Pada gelaran Liga 3 Zona Jatim, Persibo menjadi tuan rumah dalam grup G bersama Persatu Tuban, Lamongan FC, Persegres Putra, Gen-B Mojokerto. Pada pertandingan selanjutnya, Persibo dijadwalkan akan menghadapi Gen-B Mojokerto pada (10/11/21) di Stadion Letjen H. Soedirman. Sementara, Persegres Putra akan menghadapi Persatu Tuban.