Bima Sakti
Libero.id - Calon Direktur Teknik (Dirtek) baru PSSI akan ditugaskan sebagai pendamping Bima Sakti di kursi pelatih Timnas Indonesia U-17. Pria yang disebut berasal dari Jerman itu akan ditugaskan selama empat bulan.
Persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023 terus digencarkan. Seleksi di Lapangan A, Senayan, Jakarta yang diikuti 34 pemain sudah berlangsung sejak Senin (10/7/2023) lalu.
Kemudian juga terdapat seleksi daerah di 12 kota. Sejauh ini, seleksi daerah Timnas Indonesia U-17 sudah digelar di Bandung, Palembang, Bali dan Tangerang.
Peserta yang lolos seleksi daerah akan kembali bersaing dengan peserta yang lolos seleksi di Jakarta. Jika sudah, nantinya skuad final Timnas Indonesia U-17 akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Jerman.
Tak sendiri, Bima Sakti akan dibantu oleh sosok calon Dirtek baru PSSI yang hingga saat ini masih misterius. Pria yang disebut berasal dari Jerman ini akan bertugas mendampingi Bima Sakti selama empat bulan.
“Saat bersamaan itu ada direktur teknik, advicer (pendamping Bima sakti), pelatih pendamping yang kami sedang kejar tanda tangannya, ini mendampingi coach Bima selama empat bulan,” ujar Erick Thohir kepada awak media.
Sosok tersebut akan datang ke Indonesia, kemudian akan mendampingi Bima Sakti secara penuh saat TC di Jerman. Usai Piala Dunia U-17 2023, PSSI akan kembali melanjutkan negosiasi untuk mengikat pria tersebut sebagai Dirtek baru.
"Nanti datang ke Indonesia, full mendampingi di Jerman, baru nanti kejuaraan dunia (Piala Dunia U-17 2023) juga mendampingi, baru nanti dilihat lagi kelanjutannya,” tutupnya.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini