Semoga makin bagus kualitas wasit Indonesia ?
Pelatihan Video Assistant Referee (VAR) tahap pertama telah rampung hari ini, Jumat (7/7/2023). Sebanyak 42 wasit telah menjalani sesi pelatihan tersebut sejak Rabu (5/7/2023).
Namun pelatihan belum sepenuhnya kelar para wasit tersebut terus digodok hingga enam bulan kedepan.
42 wasit tersebut terdiri dari 18 wasit Liga 1 dan 24 sisanya untuk Liga 2. Tahapan pelatihan VAR ini nanti ada juga berupa referee asessor.
Terakhir nantinya mereka akan dinilai oleh FIFA langsung sebelum resmi diterjunkan menggunakan VAR. Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Umum (Waketum) PSSI, Ratu Tisha.
"Pelatihan ini jangka waktunya sampai enam bulan bisa. Ini adalah yang pertama, di sini akan ada dua acara yaitu pelatihan untuk VAR Training dan pelatihan untuk referee assesor. Jadi ini ada dua acara yang berbeda. Dan pelatihan itu baik untuk referee assesor maupun var training akan dilakukan berkesinambungan dalam jangka waktu satu semester ke depan," ujar Ratu kepada awak media.
"Kita akan menunggu penilaian dari FIFA-nya, karena kan langsung datang dari FIFA var educator untuk mereka menentukan nanti berapa tahap training yang dibutuhkan sampai dengan satu semenster ke depan," lanjutnya kemudian.
Adapun pelatihan-pelatihan tersebut berupa VAR Protokol Basics, Var New Way to Decide, VAR Line, Intervention Challenges, Intervention Hand Ball, hingga Intervention Fouls.
Pelatihan ini tidak lepas dari tugas para wasit dalam menggunakan VAR di lapangan nanti.
Terlepas dari itu, para wasit-wasit ini merupakan hasil seleksi dari kerja sama dengan Jepang. Menarik untuk melihat kinerja para wasit-wasit tersebut menggunakan VAR nantinya.
Namun pelatihan belum sepenuhnya kelar para wasit tersebut terus digodok hingga enam bulan kedepan.
BACA BERITA LAINNYA
Dahsyat! 3 Hal Ini Buat Timnas U-17 Bernuansa Jerman di Piala Dunia U-17 2023
Dahsyat! 3 Hal Ini Buat Timnas U-17 Bernuansa Jerman di Piala Dunia U-17 2023
"Kita akan menunggu penilaian dari FIFA-nya, karena kan langsung datang dari FIFA var educator untuk mereka menentukan nanti berapa tahap training yang dibutuhkan sampai dengan satu semenster ke depan," lanjutnya kemudian.
BACA BERITA LAINNYA
Karena Berhijab, Pemain Timnas Putri Indonesia U-19 Pernah Dicemooh
Karena Berhijab, Pemain Timnas Putri Indonesia U-19 Pernah Dicemooh
Pelatihan ini tidak lepas dari tugas para wasit dalam menggunakan VAR di lapangan nanti.