Keputusan Elkan Baggott membela tim nasional Indonesia U-19 membuat publik Inggris, khususnya penggemar Ipswich Town terkejut.
Keputusan Elkan Baggott membela tim nasional Indonesia U-19 membuat publik Inggris, khususnya penggemar Ipswich Town terkejut. Pasalnya, dalam waktu singkat jumlah pengikut Baggott di Instagram, @elkanbaggott, nyaris menyamai followers The Tractor Boys, @ipswichtown.
Hingga naskah ini ditulis, aku Baggot sudah nyaris menembus 60.000 pengikut. Jumlah itu hanya berselisih beberapa belas ribu dari akun resmi Ipswich yang sudah memiliki lebih dari 76.500 pengikut.
Jumlah followers Baggott juga sangat jauh meninggalkan pemain paling terkenal di Portman Road, James Norwood. Striker senior asal Inggris itu sebelumnya menjadi pemain The Tractor Boys yang memiliki pengikut paling banyak di Instagram. Akun @jnors10 diikuti lebih dari 18.800 orang.
Hebatnya, setiap memposting gambar, Baggott selalu disukai lebih dari 10.000 orang. Bahkan, di beberapa gambar mampu mencapai hampir dua kali lipat dari jumlah pengikut Baggot. Contohnya, saat Baggott menjalani debut profesional dengan Ipswich yang disukai lebih dari 25.000 orang. Ada lagi gambar Baggott saat berlatih di Stadion Madya Gelora Bung Karno yang disenangi hampil 64.000 orang.
Jumlah itu sangat signifikan jika dibandingkan akun resmi Ipswich maupun Norwood. Saat Norwood memasang gambar laga perdana The Tractor Boys musim ini, sekitar 2.500 orang menyukainya. Begitu pula ketika Ipswich memasang gambar Paul Lambert, yang dinobatkan sebagai Manager of The Month untuk edisi September, hanya disukai 3.000 orang lebih.
"Tapi, Baggott tidak hanya populer di Instagram. Di Youtube, dia memancing banyak perhatian. Video yang menampilkan aksinya disaksikan ribuan orang," tulis The Sun dalam sebuah artikel bertajuk "BAGG OF THE NET Ipswich sensation Elkan Baggott, 17, has huge following on Instagram and YouTube from fans in Indonesia".
Saat ini, pemain keturunan Indonesia-Inggris itu sudah diizinkan bergabung ke pemusatan latihan timnas U-19 di Split, Kroasia. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut tiba di hotel Rabu (7/10/2020). Dia langsung terbang dari Inggris setelah menjalani debut profesional bersama tim utama Ipswich saat melawan Gillingham di EFL Trophy 2020/2021, Selasa (6/10/2020).
"Sangat senang dan bahagia saya dapat kembali bergabung bersama timnas U-19 pada pemusatan latihan di Kroasia. Saya dalam kondisi baik dan siap menjalani menu latihan bersama teman-teman timnas U-19 di sini," kata Baggot di situs resmi PSSI.
Bergabungnya Baggott tentu saja disambut gembira rekan-rekannya dan tim pelatih. Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan dengan bergabungnya Baggot akan menambah kekuatan lini belakang timnas U-19. "Pelatih (Shin Tae-yong) akan memiliki beberapa pilihan pemain untuk lini belakang. Kami berharap Elkan cepat beradaptasi dengan tim," ucap Indra.
Baggott belum bermain ketika timnas U-19 melawan NK Dugopolje pada laga uji coba di Stadion NK Uskok Klis, Split, Kamis (8/10/2020). Pada pertarungan tersebut, Indonesia menang 3-0 melalui Braif Fatari pada menit ketiga, Brylian Aldama (15 pen), dan Witan Sulaiman (21).
"Alhamdulillah kami mengapresiasi kemenangan timnas U-19 melawan Dugopolje. Pemain bermain bagus dan bekerja keras sepanjang pertandingan untuk meraih hasil yang maksimal. Saya selalu mengikuti perkembangan timnas U-19 di Kroasia. Dan semalam kami menonton di sela-sela rapat membahas kompetisi di kantor PT LIB," kata Mochamad Iriawan.
Selanjutnya, Garuda Muda akan melawan Macedonia Utara di tempat yang sama pada Minggu (11/10/2020). Saat ini, David Maulana dkk sudah menjalani delapan uji coba di Kroasia. Tujuh laga uji coba yakni melawan Bulgaria (0-3), Kroasia (1-7), Arab Saudi (3-3), Qatar (2-1 dan 1-1), Bosnia-Herzegovina (0-1), dan Dinamo Zagreb (1-0).
Timnas U-19 sudah melakukan TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020. Setiap pekan, para pemain mengalami perkembangan yang bagus. Mereka mampu bermain sebagai tim menghadapi sejumlah lawan yang memiliki kemampuan di atas.
"Apresiasi kepada pemain yang mampu meraih kemenangan. Memang di babak pertama kami sanggup mencetak tiga gol dan menambah kepercayaan diri pemain. Gol juga tercipta melalui proses yang baik. Pemain makin menunjukkan perkembangannya. Hari ini Yofandani dan Muhammad Fadhil menjalani debut untuk pertama kali selama uji coba di Kroasia. Saya rasa mereka bermain dengan baik," ungkap Tae-yong.
TC di Kroasia sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 2020 yang rencananya akan digelar awal 2021 di Uzbekistan. Garuda Muda akan berlaga di ajang bergengsi Piala Dunia U-20. "Karena itu, kami harus terus bekerja keras," ucap Gelandang timnas U-19, Muhammad Kanu Helmiawan.
Hingga naskah ini ditulis, aku Baggot sudah nyaris menembus 60.000 pengikut. Jumlah itu hanya berselisih beberapa belas ribu dari akun resmi Ipswich yang sudah memiliki lebih dari 76.500 pengikut.
BACA BIOGRAFI LAINNYA
Kisah Unik Sebastian Soria, Pria Uruguay yang Jadi Legenda di Qatar
Kisah Unik Sebastian Soria, Pria Uruguay yang Jadi Legenda di Qatar
Saat ini, pemain keturunan Indonesia-Inggris itu sudah diizinkan bergabung ke pemusatan latihan timnas U-19 di Split, Kroasia. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut tiba di hotel Rabu (7/10/2020). Dia langsung terbang dari Inggris setelah menjalani debut profesional bersama tim utama Ipswich saat melawan Gillingham di EFL Trophy 2020/2021, Selasa (6/10/2020).
BACA ANALISIS LAINNYA
Riwayat Belanja Manchester United Musim 2014 Sampai 2020, Mana Paling Bagus
Riwayat Belanja Manchester United Musim 2014 Sampai 2020, Mana Paling Bagus
Bergabungnya Baggott tentu saja disambut gembira rekan-rekannya dan tim pelatih. Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengatakan dengan bergabungnya Baggot akan menambah kekuatan lini belakang timnas U-19. "Pelatih (Shin Tae-yong) akan memiliki beberapa pilihan pemain untuk lini belakang. Kami berharap Elkan cepat beradaptasi dengan tim," ucap Indra.
"Alhamdulillah kami mengapresiasi kemenangan timnas U-19 melawan Dugopolje. Pemain bermain bagus dan bekerja keras sepanjang pertandingan untuk meraih hasil yang maksimal. Saya selalu mengikuti perkembangan timnas U-19 di Kroasia. Dan semalam kami menonton di sela-sela rapat membahas kompetisi di kantor PT LIB," kata Mochamad Iriawan.
Timnas U-19 sudah melakukan TC di Kroasia sejak 30 Agustus 2020. Setiap pekan, para pemain mengalami perkembangan yang bagus. Mereka mampu bermain sebagai tim menghadapi sejumlah lawan yang memiliki kemampuan di atas.
"Apresiasi kepada pemain yang mampu meraih kemenangan. Memang di babak pertama kami sanggup mencetak tiga gol dan menambah kepercayaan diri pemain. Gol juga tercipta melalui proses yang baik. Pemain makin menunjukkan perkembangannya. Hari ini Yofandani dan Muhammad Fadhil menjalani debut untuk pertama kali selama uji coba di Kroasia. Saya rasa mereka bermain dengan baik," ungkap Tae-yong.
TC di Kroasia sebagai persiapan menghadapi Piala AFC U-19 2020 yang rencananya akan digelar awal 2021 di Uzbekistan. Garuda Muda akan berlaga di ajang bergengsi Piala Dunia U-20. "Karena itu, kami harus terus bekerja keras," ucap Gelandang timnas U-19, Muhammad Kanu Helmiawan.