Libero.id - Timnas Indonesia sukses menjungkalkan perlawanan Kamboja dengan skor 4-2 dalam laga perdana Piala AFF 2020 yang digelar di Bishan Stadium, Singapura, pada Kamis (9/12/2021).
Diantara banyak nama yang tampil bagus dalam laga itu, sosok pemain muda bernama Ramai Rumakiek cukup jadi pembeda dan tampil gemilang, meski tidak dimainkan sejak menit awal keberadaan Rumakiek ketika di lapangan begitu menyita perhatian.
Shin Tae-yong memasukkan Ramai pada awal babak kedua, dimana pemilik nomor punggung 20 timnas Indonesia itu menggantikan Irfan di posisi depan.
Tidak butuh waktu terlalu lama bagi seorang Ramai untuk membuktikan betapa bagusnya kualitasnya. Winger 19 tahun ini mencetak gol di menit ke-54 lewat sepakan keras terukur, gol nya itu tak terlepas dari skema kerja sama apik.
Witan Sulaeman memberikan bola pendek ke Ricky Kambuaya, pemain Persebaya Surabaya itu menggiring bola sedikit dan memberi bola ke Ramai yang dalam posisi sepi dari penjagaan bek Kamboja, dan dengan cara yang aduhai, Ramai mencetak gol keempat timnas Indonesia di malam itu.
Exactly what an inside forward should be ?
..and a beautifully placed shot to cap off the move by Rumakiek☄️#AFFSuzukiCup2020 | #RivalriesNeverDie | #IDNvCAM pic.twitter.com/aVwdEN5JoQ
— AFF Suzuki Cup (@affsuzukicup) December 9, 2021
Sekaligus menjadi gol kedua Ramai Rumakiek di timnas Indonesia, sebelumnya ia sudah pernah mencetak gol di level senior saat membobol gawang Taiwan di Buriram Stadium, dalam laga Kualifikasi Piala Asia 2023 Oktober yang lewat.
Aksi-aksi dan keberadaan Ramai di timnas Indonesia mengingatkan para pencinta sepak bola dengan sosok Boaz Salossa, legenda hidup sepak bola Indonesia yang banyak memperkuat Indonesia di berbagai ajang.
Keberadaan Ramai sekaligus jadi pelepas dahaga bagi Persipura Jayapura, pasalnya klub kebanggaan Papua itu sudah agak lama tak menyumbang talentanya di ajang Piala AFF.
Tercatat terkahir pada gelaran Piala AFF 2016, masih ada nama Boaz Solossa yang kala itu dipercaya menjadi kapten timnas Indonesia. Kini, tongkat estafet tersebut diteruskan oleh seorang Ramai Rumakiek.
Dan berkat salah satu gol nya, timnas Indonesia sementara menduduki peringkat 2 klasemen Grup B. Tim asuhan Shin Tae-yong berada di bawah Malaysia yang sudah main dua kali dan mengoleksi 6 poin, berikutnya Ramai Rumakiek dan rekan-rekan bakal melawan Laos.
Menarik untuk menanti kiprah Ramai Rumakiek.
(gigih imanadi darma/mag)
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini