Spalletti & Pioli
Libero.id - Kapten Napoli, Lorenzo Insigne tampak berlatih secara terpisah dari tim pada saat latihan bersama pada Jumat pagi (17/12/2021) WIB. Pemandangan yang sama juga ditunjukan oleh Fabian Ruiz dan Kalidou Koulibaly.
Gli Azzurri sedang mempersiapkan pertandingan penting Serie A pada hari Senin (20/12/2021) melawan Milan di Stadio Giuseppe Meazza.
Luciano Spalletti harus menerima fakta bahwa beberapa pemainnya dipastikan bakal absen saat melawan Zlatan Ibrahimovic dkk, termasuk Lorenzo Insigne, Fabian Ruiz dan Kalidou Koulibaly.
Ketiga pemain tersebut berlatih secara terpisah dari tim dan Napoli telah mengumumkan dalam sebuah pernyataan resmi terkait kondisi ketiga pemain tersebut.
? Report allenamento
? #ForzaNapoliSempre https://t.co/deE7xN1Sfa
— Official SSC Napoli (@sscnapoli) December 17, 2021
Insigne berlatih di gym dan 'menjalani perawatan', sementara Fabian dan Koulibaly berlatih secara terpisah, tetapi di atas lapangan, sama seperti Victor Osimhen.
Osimhen sendiri dalam proses pemulihan dari cedera tulang pipi dan tampaknya tidak siap untuk kembali ke lapangan dalam waktu dekat.
Mario Rui dan Stanislav Lobotka berlatih bersama anggota grup lainnya dan siap bermain saat menghadapi AC Milan.
Sementara itu, I Rossoneri dipastikan tidak dapat menurukan Ante Rebic, Rafael Leao dan Pietro Pellegri yang terpaksa absen, tetapi Olivier Giroud sudah kembali berlatih di Milanello pada Jumat ini dan akan bermain dari bangku cadangan melawan I Partenopei.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini