Angkat Koper, Keluhan Pelatih Malaysia: Indonesia dan Vietnam Punya Persiapan yang Lebih Baik

"Sampai jumpa lagi Malaysia. Hati-hati dijalan!"

Berita | 20 December 2021, 08:29
Angkat Koper, Keluhan Pelatih Malaysia: Indonesia dan Vietnam Punya Persiapan yang Lebih Baik

Libero.id - Pada laga pemungkas Grup B Piala AFF 2020, Minggu (19/12) malam WIB, timnas Indonesia berhasil membungkam
Malaysia dengan skor 4-1, laga yang dihelat di Stadion National Singapura itu benar-benar menjadi laga terakhir bagi tim besutan Tan Cheng Hoe, selepas ini Malaysia harus bergegas angkat koper alias pulang ke negeri asal.

Harimau Malaya sebetulnya sempat unggul lebih dulu lewat gol Kogileswaran Raj di menit ke-13. Namun semua berubah ketika pada menit ke-36 Irfan Jaya membuat gol penyama kedudukan. Dan jelang babak pertama berakhir, tepatnya menit ke-43 penggawa PSS Sleman itu membuat Indonesia berbalik unggul.

Malaysia tak bisa lagi sesumbar, apalagi setelah sepakan keras dari luar kotak penalti Pratama Arhan di menit ke-50 membuat Indomaret semakin menjauh. Dan Malaysia pada akhirnya benar-benar tenggelam berkat sundulan Elkan Baggott di menit ke-82. Skor 4-1 untuk timnas Indonesia bertahan hingga bubar.




Komentar Tan Cheng Hoe

Sewajarnya tim yang kalah, berbagi alasan diutarakan oleh Malaysia, lewat pelatih utama mereka, Tan Cheng Ho berdalih.

"Vietnam dan Indonesia memiliki persiapan yang baik dan kamp pelatihan yang baik, mereka mempersiapkan pelatihan dengan baik," kata Cheng Hoe dalam konferensi pers usai laga.

"Sayangnya kami tidak mempunyai persiapan yang baik, seharusnya kami memiliki strategi dan perencanaan yang baik untuk ajang seperti ini,"tambahnya.

Selain itu, Tan Cheng Hoe juga mengakui keunggulan Indonesia dibanding Malaysia, terutama di sisi kecepatan para pemain. 

''Karena intensitas, tempo yang sangat tinggi, kami tahu Indonesia diperkuat pemain-pemain cepat, tentu kami tidak kuat dalam situasi 1 vs 1,'' 

Yang jelas apapun alasannya, kekalahan dari Indonesia membuat Malaysia harus angkat koper, dan Vietnam layak jadi wakil Indonesia di Grup B yang mendapat tiket semifinal, usai mengalahkan Kamboja 4-0 di laga terakhir.

Dan mari sama-sama kita ucapkan: sampai jumpa lagi Malaysia. Hati-hati dijalan.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 100% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)
Nurtaufik (2021-12-20 15:12:45)
setelah sepakan keras dari luar kotak penalti Pratama Arhan di menit ke-50 membuat Indomaret??? Emang kejuaraan antar MART??? Yang bener kalau buat berita editornya ke mana matanya¿???
Komentar Selengkapnya

Artikel Pilihan


Daun Media Network