Libero.id - Chelsea memastikan tiket ke semifinal Piala Liga Inggris atau yang lebih dikenal Carabao Cup musim 2021/22 usai menumbangkan perlwanan Brentford 2-0, pada Kamis (23/12) dini hari WIB. Tentu, pencapaian tersebut tak lepas dari juru taktik hebat yang mereka miliki saat ini, siapa lagi kalau bukan Thomas Tuchel.
Sejak resmi menggantikan Frank Lampard dan langsung melatih The Blues pada 26 Januari 2021, juru taktik asal Jerman itu telah banyak melakukan lompatan besar
Bayangkan saja, mula-mula ketika Tuchel datang, Chelsea berada di luar empat besar klasemen y tepatnya terjerembab di peringkat 10 klasemen Liga Premier dan seperti bim salabim, kini Chelsea berada di track alias jalur yang lebih terhormat. Sementara musim ini, Chelsea berada di peringkat ketiga.
Balik lagi ke soal semifinal, tercatat mantan pelatih Borussia Dortmund itu telah berhasil membawa Chelsea melenggang ke setidaknya tiga semifinal di 2021, yakni pada ajang Piala FA 2020/21, Liga Champions 2020/21, dan yang baru saja yakni Piala Liga Inggris.
El ??????? Chelsea ha logrado llegar a su tercera semifinal de un torneo en menos de un año.
✅ FA Cup
✅ Champions League
✅ Carabao Cup?? Thomas Tuchel sigue trabajando fuerte.
?????? pic.twitter.com/auoy5mZ3xv— Premier League ??????? (@EPL_Goleador) December 23, 2021
Kita bahas satu-satu. Khusus di Liga Champions, magis pria berusia 48 tahun itu berhasil mengantarkan Chelsea menjadi juara dengan mengalahkan klub asal Inggris lainnya, yakni Manchester City 1-0.
Sedangkan, nasib kurang baik dialami Tuchel di ajang FA Cup 2020/21, pria dengan wajah yang teduh itu memang berhasil membawa Chelsea ke partai puncak, namun di laga final The Blues takluk 0-1 dari Leicester City.
Dan terbaru kita akan menantikan kiprah Chelsea di semifinal Piala Liga Inggris, dimana nantinya Chelsea akan menghadapi Tottenham Hotspur.
Menarik untuk menantikan apakah ini akan menjadi final ketiga bagi Thomas Tuchel sepanjang 2021? Pertanyaan lainnya yang berkaitan, mampukah Tuchel sekali lagi mengantarkan Chelsea ke partai final dan menjadi juara?
We'll take on Tottenham in the last four of the #CarabaoCup! ?
Ties are due to take place weeks commencing 3rd and 10th January. ? pic.twitter.com/jg050pX5TD
— Chelsea FC (@ChelseaFC) December 22, 2021
Waktu yang akan menjawab itu semua.
(gigih imanadi darma/mag)
Kenalkan Kenzo Riedewald, Pemain Berdarah Suriname-Indonesia yang Siap Bela Timnas U-17
Bima Sakti berencana memasukan namanya ke timnas U-17.Profil Ellie Carpenter, Pemain yang Mampu Saingi Lemparan ke Dalam Pratama Arhan
Dia adalah pemain Timnas Wanita Australia...Profil Julian Schwarzer, Penjaga Gawang Filipina yang Kini Bermain Bersama Arema FC
Pernah bermain di Inggris bersama Fulham...Profil Amara Diouf, Pemain Muda Senegal yang Dianggap Sebagai The Next Sadio Mane
Pada Piala Dunia U-17 2023 Amara Diouf bisa jadi ancaman berbahaya...
Opini