Libero.id - Tak bosan-bosannya untuk mengingatkan, timnas kebanggaan kita semua, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand di laga final Piala AFF 2020 yang akan dilangsungkan di National Stadium, Singapura. Laga tersebut nantinya dimainkan dalam dua leg, masing-masing pada Rabu (29/12) dan Sabtu (1/1).
Sejujurnya, Indonesia punya catatan buruk saat bertemu dengan Thailand di partai final --- juga di laga-laga persahabatan atau yang lainnya --- sejarah mencatat skuad Garuda selalu menelan kekalahan dari tiga pertemuan melawan Thailand di partai final Piala AFF. Masing-masing pada tahun 2000, kalah 1-4, lalu tahun 2002, kalah 2-4 lewat adu penalti setelah babak normal skor imbang 2-2, dan yang terakhir pada 2016, kalah 2-3.
Namun, situasi kini berubah, komposisi pemain berganti, dan lain seterusnya, peluang Indonesia untuk juara sangat terbuka. Dan kalau kita menilik level yang junior, sebenarnya Indonesia punya catatan apik saat melawan Thailand di ajang yang sama. Kenangan manis itu terjadi pada ajang Piala AFF U-23 dua tahun silam alias 2019.
Hari ini, satu tahun yang lalu, tim nasional Indonesia U-22 menjuarai Piala AFF U-22 setelah mengalahkan Thailand pada partai puncak dengan skor 2-1 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja.#PSSINow #KitaGaruda #OnThisDay pic.twitter.com/9XNioST3O5
— PSSI (@PSSI) February 26, 2020
Ketika itu Indonesia berhasil merengkuh gelar juara usai mengalahkan Thailand di partai puncak. Kala itu, Indonesia yang tertinggal duluan bisa membalas gol dari Sani Rizki dan Osvaldo Haay.
Indonesia pun merengkuh gelar juara perdananya di turnamen yang digelar di Phnom Penh Kamboja. Dalam pada itu, ternyata komposisi pemain yang dibawa oleh Shin Tae-yong saat ini terdapat lima pemain di laga dua tahun yang lalu tersebut.
Mereka yang membawa Indonesia U-22 juara antara lain Witan Sulaeman dan Asnawi Mangkualam yang bermain sejak menit awal.
Tiga nama lainnya ada Rachmat Irianto yang saat itu baru bermain di menit ke-71. Sementara dua nama lainnya ialah penjaga gawang Muhammad Riyandi dan bek Kadek Agung, yang sayangnya oleh pelatih Indra Sjafri kala itu tidak diberi menit bermain.
Semoga para pemain skuad Shin Tae-yong saat ini yang dua tahun lalu menjuarai Piala AFF U-22 dengan mengalahkan Thailand bisa mengulangi prestasi yang sama di level senior.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini