Gary Neville-Eric Cantona
Libero.id - Manchester United bisa dibilang klub yang beruntung, karena sepanjang sejarahnya mempunyai banyak sekali pemain-pemain hebat yang kemudian melegenda, termasuk di antara mereka punya jiwa kepemimpinan jempolan.
Hal ini terasa paradoks jika melihat ke belakang, sebab kapten Man United di era pasca Sir Alex Ferguson belum terlalu sukses.
Harry Maguire adalah pemain yang memegang jabatan kapten terakhir hingga saat ini. Tapi, bagaimana ratingnya jika dibandingkan dengan para kapten terdahulu, seperti misalnya Gary Neville, Roy Keane, dan Nemanja Vidic.
Inilah peringkat kapten Man United dari semenjak dimulainya era Liga Premier:
11. Ashley Young
Young secara teratur mengambil tugas kepemimpinan di Man United, tetapi secara permanen diberi ban kapten oleh Solskjaer pada awal masa juru taktik Norwegia itu melatih.
Pemain berusia 36 tahun itu hanya membuat 18 penampilan pada 2019/2020 setelah kehilangan tempatnya di tim karena mulai kalah saing dari Aaron Wan-Bissaka dan Brandon Williams waktu itu.
Young lalu menolak kontrak baru di Old Trafford dan mengakhiri sembilan tahun masa tinggalnya di klub untuk bergabung dengan Inter Milan pada 2020. Dia sekarang kembali ke Liga Premier dan kembali ke Aston Villa, bermain di bawah mantan musuh bebuyutan Man United, Steven Gerrard.
10. Antonio Valencia
Valencia adalah pelayan yang sangat baik bagi Man United dan menjadi kapten klub untuk kemenangan final Liga Europa mereka atas Ajax pada 2017.
Jose Mourino menunjuknya sebagai kapten klub resmi menjelang musim 2018/2019, tetapi bek sayap itu berjuang dengan cedera dan hanya membuat sembilan penampilan tahun itu.
Man United tidak menawarkan perpanjangan kontrak kepada Valencia. Jadi, dia meninggalkan klub dan bergabung dengan LDU Quito pada 2019 setelah 10 tahun di Old Trafford.
9. Michael Carrick
Setelah kepergian Wayne Rooney pada 2017, Carrick menjadi pemain terlama di skuad Man United. Gelandang tersebut ditunjuk sebagai kapten klub yang baru.
Pemain berusia 38 tahun itu tidak lagi menjadi starter otomatis setelah absen karena masalah jantung, namun tetap menjadi sosok kunci di ruang ganti.
Carrick mengumumkan pengunduran dirinya pada 2018 dan bergabung dengan staf pelatih utama klub, memimpin klub meraih kemenangan atas Villarreal dan Chelsea setelah pemecatan Solskjaer pada November 2021.
8. Harry Maguire
Maguire diangkat menjadi kapten di Old Trafford pada Januari 2020, hanya lima bulan setelah bergabung dengan Man United dari Leicester City.
“Dia masuk dan menjadi pemimpin dalam grup” kata Ole Gunnar Solskjaer saat itu. "Saya tidak terkejut, tetapi saya terkesan dengan keterampilan kepemimpinannya. Harry akan terus mengenakan ban kapten."
Dia belum memenangkan trofi, tetapi dia angin-anginan ketika Setan Merah asuhan Solskjaer menjadi runner-up dan tidak terkalahkan saat tandang dalam kampanye Liga Premier 2020/2021. Hal mungkin akan berbeda jika Maguire bermain konsisten di final Liga Europa.
7. Wayne Rooney
Rooney adalah pilihan utama Louis van Gaal untuk menggantikan Nemanja Vidic sebagai kapten Man United pada 2014.
"Wayne telah menunjukkan sikap yang baik terhadap semua yang dia lakukan," kata Van Gaal. “Saya sangat terkesan dengan profesionalisme dan sikapnya terhadap pelatihan dan filosofi saya.”
“Dia adalah inspirasi besar bagi anggota tim yang lebih muda dan saya percaya dia akan menempatkan hati dan jiwanya ke dalam peran kaptennya.”
Namun, waktunya sebagai kapten bertepatan dengan perjuangan Man United setelah ditinggal Sir Alex Ferguson, ditambah penurunan performa yang dialaminya sendiri.
Striker itu memang mengangkat Piala FA, Piala Liga, dan Liga Europa. Tetapi, dia semakin dikesampingkan oleh Mourinho dan kembali ke klub masa kecilnya, Everton, pada 2017. Dia sekarang memulai karier kepelatihan yang menjanjikan di Derby County.
6. Nemanja Vidic
Vidic dikenang dengan penuh kasih di Old Trafford karena sikap spartan yang dia tunjukkan untuk klub. Bek tengah itu membentuk kemitraan yang luar biasa dengan Rio Ferdinand.
Pemain asal Serbia itu menjadi kapten Man United pada 2011 dan membawa mereka meraih gelar liga ke-19 mereka musim itu, serta gelar ke-20, dua tahun kemudian.
Namun, Vidic membuat marah beberapa penggemar Man United dengan menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan Inter Milan di pertengahan musim 2013/2014.
5. Steve Bruce
Mengisi posisi Bryan Robson adalah tugas yang hampir mustahil, tetapi Bruce melakukan pekerjaan yang brilian sebagai kapten antara 1994 dan 1996.
Bek tengah itu memiliki peran kepemimpinan yang ciamik, dan dia mengelola transisi dengan cemerlang, membimbing tim meraih gelar ganda liga dan Piala FA pada 1995/1996.
4. Gary Neville
Tidak ada yang bisa memimpin Man United seperti gaya seorang Gary Neville.
Bek kanan itu adalah penggemar Man United masa kecil dan lulus dari akademi klub, jadi tidak mengherankan ketika dia diberi kapten setelah Roy Keane pergi. Itu merupakan sebuah kehormatan baginya.
Neville mengawali periode kesuksesan baru bagi Man United antara 2005 dan 2011, tetapi bek itu sering kali harus memimpin dari bangku cadangan di tahap akhir kariernya.
3. Eric Cantona
Cantona tidak selalu memimpin dengan memberi contoh, tetapi striker itu adalah sosok yang dipuja di Old Trafford. Legenda Prancis itu memimpin di lini depan dan menginspirasi rekan satu timnya.
Ketika Bruce pindah ke Birmingham City pada 1996, itu merupakan kesempatan bagi Fergie untuk memberikan Cantona ban kapten. Cantona menjadi kapten Man United pertama dari luar Inggris atau Irlandia.
Pria Prancis itu mengantarkan Man United meraih gelar keempat di era Liga Inggris dan menyumbang 15 gol pada 1996/1997. Namun, tiba-tiba pensiun di akhir musim.
? ???? ???? ?
Eric Cantona signed for United #OnThisDay in 1992 ✍️#MUFC | #PhotoOfTheDay pic.twitter.com/n8qiQdlO2d
— Manchester United (@ManUtd) November 26, 2021
2. Bryan Robson
Kapten Manchester United lainnya mungkin telah memenangkan lebih banyak trofi, tetapi hanya sedikit yang lebih ikonik daripada Robson.
Gelandang itu adalah pemimpin alami yang selalu mempertaruhkan nyawanya. Dia diberi ban kapten oleh Ron Atkinson pada 1982.
Man United tidak terlalu sukses di tahun 1980-an, tetapi karier Robson di Old Trafford dimahkotai dengan gelar Liga Premier berturut-turut pada tahun 1993 dan 1994.
1. Roy Keane
Keane mungkin telah keluar secara kontroversial dari Old Trafford pada 2005, tetapi jangan lupa bahwa gelandang itu pernah menjadi jenderal sekaligus kunci Ferguson di lapangan.
Dia terkenal karena membawa Man United ke kemenangan semifinal Liga Champions 1999 atas Juventus kurang lebih sendirian, meskipun tahu dia akan melewatkan final karena skorsing.
Selama delapan tahun dengan ban kapten, Keane membantu Setan Merah memenangkan empat gelar Liga Premier, dua Piala FA, dan satu trofi Liga Champions.
Siapa pun yang menonton Keane bermain akan memberi tahu Anda bahwa dia berhak untuk segala kesuksesannya.
(mochamad rahmatul haq/yul)
17-12-2023 | ||
Liverpool | 0 - 0 | Manchester United |
09-12-2023 | ||
Manchester United | 0 - 3 | A Bournemouth |
07-12-2023 | ||
Manchester United | 2 - 1 | Chelsea |
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini