Christian Eriksen
Libero.id - Christian Eriksen sekarang sepenuhnya pulih dari serangan jantung yang ia terima saat bermain di Euro 2020 dan sekarang siap untuk kembali ke sepak bola profesional.
Pemain berusia 29 tahun itu membuat para pecinta sepak bola cemas saat pada babak pertama Denmark vs Finlandia, ketika dirinya ambruk ke tanah.
Eks pemain Ajax itu kemudian berlatih selama beberapa bulan untuk kembali bugar dan ia telah lulus setiap tes medis yang diminta selama itu.
Pemain Denmark itu masih memiliki harapan untuk mewakili negaranya lagi di Piala Dunia Qatar 2022 pada November, tetapi ia membutuhkan tim klub untuk bersaing dalam seleksi.
Dalam laporan outlet Spanyol, Marca, Eriksen dilaporkan telah berbicara dengan sejumlah klub tentang kembalinya ke lapangan dan ia berharap untuk menyelesaikan kesepakatan bulan ini sebelum jendela transfer ditutup.
Eriksen sendiri saat ini berstatus free agent setelah Inter membatalkan kontraknya.
Juara Italia itu tidak bisa memainkan Eriksen karena aturan Serie A mengenai kondisi jantung dan karena itu terpaksa mengakhiri kesepakatan mereka lebih awal.
Diperkirakan bahwa Eriksen ingin kembali ke Inggris dengan tiga klub Liga Premier dikabarkan meminati jasanya, tetapi ada juga minat dari Belanda dan negara-negara lain di Eropa.
Will we see Christian Eriksen back in the Premier League with his former club? ? pic.twitter.com/Hq0QQrDsRX
— International Champions Cup (@IntChampionsCup) January 8, 2022
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini