Dapat Paspor Portugal, Roman Abramovich Diprotes Banyak Orang

"Bagaimana mungkin orang Rusia bisa jadi warga negara Portugal? Ini ceritanya"

Berita | 15 January 2022, 13:56
Dapat Paspor Portugal, Roman Abramovich Diprotes Banyak Orang

Libero.id - Dalam beberapa hari ini, media sosial cukup diramaikan dengan paspor milik Roman Abramovich. Pasalnya, Abramovich yang merupakan WN Rusia nyatanya memiliki paspor Portugal. Kejadian tersebut kemudian mendapat perhatian khusus dari pihak berwenang pemerintah Portugal, utamanya dalam hal status kewarganegaraan yang diterbitkan dalam Paspor tersebut.

Abramovich sendiri mendapatkan kewarganegaraan yang sama seperti CR7 pada April 2021 dengan merujuk pada aturan naturalisasi untuk keturunan Yahudi Sefardik yang terusir dari semenanjung Iberia di abad pertengahan.

Nama belakang dari Roman Abramovich sendiri merupakan nama belakang yang identik dengan etnis Yahudi Ashkenazi.

Adapun kini lembaga yang menerbitkan kewarganegaraan untuk paspor Portugal, IRN (Instituto dos Registos e do Notariado), mendapat kritik keras dari masyarakat Eropa dengan dalih bahwa aturan naturalisasi seperti itu sangat rawan disalahgunakan oligarki untuk memperluas pengaruhnya di benua biru.

Kementerian Hukum Portugal menyatakan penyidikan paspor Abramovich hanyalah bagian dari proses standar.

"Ini prosedur normal yang ditempuh ketika ada situasi atau beriat terkait keganjilan dalam prosedur yang berlaku" begitu pernyatan pihak pemerintah seperti dilansir dari Reuters.

"IRN hanya ingin memastikan, tanpa ada keraguan, apakah ada pratik ganjil."

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network