Libero.id - Striker Manchester United Anthony Martial telah menyelesaikan proses peminjaman ke Sevilla hingga akhir musim. Tidak ada opsi untuk membeli dan tidak ada biaya pinjaman, tetapi klub Spanyol akan menanggung gaji pemain asal Prancis itu.
Memang Martial telah menjadi incaran Sevilla selama beberapa bulan terakhir.
Dan Sevilla tampaknya sangat bahagia karena bisa mendapatkan Martial secara cuma-cuma. Setelah menyelesaikan kesepakatan, Sevilla mentweet bahwa mereka telah menandatangani apa yang mereka sebut sebagai " Hadiah yang sangat istimewa" untuk para suporter pada peringatan 132 tahun klub.
? Un regalo muy especial para los sevillistas en nuestro 132 aniversario.
? ⚪?#WeareSevilla #NuncaTeRindas pic.twitter.com/dUs64qz1lt
— Sevilla Fútbol Club (@SevillaFC) January 25, 2022
Diperkirakan Martial telah menunjukkan kesediaan untuk mengambil pemotongan gaji sehingga memungkinkan kesepakatan berjalan.
Martial, yang bergabung dari Monaco seharga £36 juta atau sekitar 697 miliiar pada tahun 2015 , telah mengatakan kepada Ralf Rangnick bahwa ia menginginkan tantangan baru di klub lain, tidak cuma jadi penghangat bangku cadangan.
Rangnick tampaknya coba membujuk Martial, ia dimainkan saat Manchester United berjumpa West Ham pada Minggu (23/1) dini hari WIB yang lewat.
Namun setelah laga yang berakhir dengan skor 1-0 untuk Manchester United itu, Rangnick mengatakan bahwa Martial ingin benar-benar merasakan atmosfer lain dari sekedar di Old Trafford.
Rangnick juga mengatakan sebetulnya Martial adalah salah satu striker terbaik di Liga Premier, hanya saja Manchester United memiliki pemain lain di posisinya.
Martial sendiri telah membuat 11 penampilan United musim ini, mencetak satu gol, saat melawan Everton pada 2 Oktober.
All the best, @AnthonyMartial ❤️pic.twitter.com/fMplbWfbIB
— utdreport (@utdreport) January 24, 2022
Misi Anthony Martial Bersama Sevilla
Martial adalah salah satu dari sejumlah pemain United dengan masa depan yang tidak pasti. Dan kputusan pemain berusia 26 tahun itu untuk menerima pinangan Sevilla dirasa tepat, mengingat saat ini Sevilla tengah dalam misi khusus untuk merebut kembali gelar La Liga Spanyol.
Tim besutan Julen Lopetegui saat ini berada di urutan kedua dalam tabel klasemen, hanya terpaut empat poin di belakang Real Madrid.
Dan dengan 16 laga tersisa serta tambahan tenaga dari Martial bukan tidak mungkin Sevilla membuat kejutan besar di akhir musim.
Mari kita lihat bagaimana pemain dengan nomor punggung 22 itu memberikan kontribusinya untuk Sevilla.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini