Instagram @fcbarcelona
Libero.id - Barcelona telah mengkonfirmasi bahwa Ansu Fati tidak akan menjalani operasi pada cedera hamstring yang dideritanya melawan Athletic Bilbao pekan lalu.
Fati diganti saat kekalahan Barca di ajang Copa del Rey dari Athletic Bilbao, dan klub mengonfirmasi bahwa dia telah mengalami cedera lainnya.
Daripada mengirim Fati untuk operasi, Barca malah akan membiarkan tendon pemain 19 tahun itu sembuh secara alami dengan mengikuti "rencana pemulihan konservatif".
Menurut laporan dari Spanyol, Barca akan tanpa Fati selama beberapa minggu, tidak sampai berbulan-bulan.
Namun, itu menjadi pukulan berat bagi Fati, yang tampak menangis saat meninggalkan lapangan saat melawan Athletic. Pasalnya, ia harus kembali alami cedera setelah serangkaian cedera yang dialami pada waktu lalu.
Fati hanya tampil dalam 10 pertandingan di semua kompetisi musim ini, dan dia baru saja kembali dari absen dua bulan karena masalah hamstring sebelumnya.
Dia sebelumnya menghabiskan 10 bulan absen karena cedera lutut serius, baru kembali beraksi pada bulan September.
Meskipun aksinya terbatas, Fati adalah pencetak gol terbanyak kedua Barcelona pada 2021-22 dengan lima gol, tiga lebih sedikit dari Memphis Depay, yang telah bermain 13 kali lebih banyak.
Gol Fati datang hanya dalam 456 menit aksi di lapangan. Ia menulis di akun Instagram pribadinya pada hari Minggu, Fati bersumpah untuk terus berjuang dan kembali bermain.
"Sayangnya, saya harus menjalani bagian terburuk dari sepak bola," tulisnya.
"Tapi saya tidak akan pernah menyerah! Terima kasih banyak atas pesan dukungan dan cinta Anda!"
(wigih pambudi/wp)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini