Barcelona, Jor-Joran Beli Pemain Rp 15 Triliun Hanya Tiga Jadi Pemain Inti

"Gaya transfer Barcelona kini seperti iklan baris pemain"

Analisis | 01 February 2020, 06:50
Barcelona, Jor-Joran Beli Pemain Rp 15 Triliun Hanya Tiga Jadi Pemain Inti

Libero.id - Bagaimana perasaan dan reaksi penggemar Barcelona ketika klub mereka mengumumkan pembelian pemain seharga 31 juta euro. Bukannya bersemangat, terkadang mereka harus merasa jengkel.

Itulah yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir. Barcelona telah berubah. Mereka bukan lagi klub yang merekrut pemain agar timnya lebih baik, lebih kompetitif dan memenangkan banyak trofi. Sebelumnya strategi transfer Barcelona seperti itu, beli pemain hebat yang berarti banyak bagi klub.

Belakangan ini, klub Catalan itu dinilai telah menjadi semacam iklan baris untuk jual beli pemain. Alurnya begini. Barcelona membeli pemain. Tim lain melihat pemain itu pernah diambil Barcelona dan menganggap pemain itu hebat. Barcelona tidak butuh dengan jasa pemain yang mereka beli lantas menjualnya. Tim lain tertarik. Mirip iklan baris bukan.

Marlon Santos, Yerry Mina, Jean-Clair Todibo, Moussa Wague dan Emerson adalah contoh beberapa pemain yang dikontrak oleh Barcelona beberapa waktu belakangan ini. Namun, mereka tidak memiliki banyak kesempatan untuk bersaing di Camp Nou.

Mereka seperti pemain yang dibeli untuk trik pemasaran. Mereka digunakan sebagai mata uang dalam operasi selanjutnya demi tujuan menyeimbangkan neraca keuangan klub.

Nasib serupa pun harus dialami oleh mereka yang disebut sebagai mutiara La Masia. Sebut saja Carles Perez. Mereka juga membeli Matheus Fernandes tetapi kemudian dipinjamkan.

Yuk kita lihat strategi transfer Barcelona beberapa musim terakhir. Berikut daftar pemain yang datang.

Samuel Umtiti, Nelson Semedo, Andre Gomes, Arturo Vidal, Ousmane Dembele, Denis Suarez, Clement Lenglet, Arthur Melo, Arda Turan, Aleix Vidal, Paco Alcacer, Paulinho, Lucas Digne, Jasper Cillessen, Antoine Griezmann, Frenkie de Jong dan Malcom telah datang sejak musim 2015/16. Ada juga Gerard Deulofeu, Junior Firpo, Yerry Mina, Jean-Clair Todibo, Juan Miranda, Boateng, Jeison Murillo dan Neto.

Ada 25 pemain yang dibeli pada masa presiden Bartomeu seperti tersebut di atas. Total biaya untuk semuanya melebihi satu miliar euro. Namun, hanya 10 dari nama-nama itu yang tersisa di skuad hari ini, dan hanya tiga dari mereka dapat dianggap sebagai skuad inti yaitu Griezmann, De Jong dan Lenglet.

Jika membatasi fokus pada pemain-pemain posisi penyerang, telah ada 463 juta euro yang diinvestasikan dalam delapan pemain: Turan berharga 41 juta euro, Alcacer 42 juta euro, Deulofeu 12 juta euro, Dembele 120 juta euro, Coutinho 160 juta euro, Boateng harganya tujuh juta euro, Malcom 41 juta euro dan Griezmann seharga 120 juta euro. Dari nama-nama itu, hanya Griezmann yang bertahan di tim.

Dalam lima tahun itu, 11 pemain muda telah dipromosikan ke tim senior: Carles Alena, Ansu Fati, Carles Perez, Riqui Puig, Chumi, Wilfrid Kaptoum, Aitor Cantalapiedra, Oriol Busquets, Alex Collado, Alex Carbonell dan Abel Ruiz. Di antara mereka, hanya Ansu Fati dan Riqui Puig yang tampaknya tetap berada di tim dan menempa karier yang mapan.

Ada apa dengan Barcelona sekarang?

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network