Fantastis, Momen David da Silva Cetak Gol Hanya dalam 12 Detik

"Jadi rekor gol tercepat di BRI Liga 1."

Berita | 23 February 2022, 17:38
Fantastis, Momen David da Silva Cetak Gol Hanya dalam 12 Detik

Libero.id - Persib Bandung meladeni PSM Makassar dalam laga tunda BRI Liga 1 2021/22 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali pada Selasa (22/2) malam WIB.  Laga tersebut semestinya digelar pada 2 Februari yang lalu. Namun, dikarenakan banyaknya pemain dari kedua kesebelasan yang terpapar COVID-19 membuat laga harus ditunda.

Laga berkesudahan dengan skor 2-0 untuk kemenangan Persib Bandung. Dan dari dua gol yang tercipta, tak butuh waktu lama bagi klub yang berjuluk Maung Bandung itu untuk memimpin kedudukan.

Bukan dalam hitungan menit melainkan detik. Ya, 12 detik. Saat komentar tampak belum siap untuk berteriak gol. Bayangkan, dengan waktu 12 detik itu artinya jika Anda pergi sebentar untuk mengambil air minum dan setelah kembali tau-tau skor di layar kaca televisi berubah.

Dan aktor utama dalam gol itu adalah  David da Silva, penyerang asal Brasil yang dengan gol nya itu, menurut data statistik dari Lapang Bola mencatatkan rekor gol tercepat di musim ini. 

Gol dari pemain berusia 32 tahun itu bermula ketika Persib Bandung melakukan pressing di lini tengah, bola sukses direbut dari pemain PSM Makassar, dan dengan cerdik Frets Butuan melepas umpan terobosan datar ke depan, bola mengarah ke David Da Silva dan disambut dengen sepakan terarah ke gawang Syaiful Syamsuddin, yang tentu saja tak menyangka momen secepat itu.

Bagi David da Silva sendiri, gol super kilat nya itu merupakan gol keduanya untuk klub kebanggaan masyarakat Bandung. Sebelumnya, ia l mencetak gol pertama saat Persib Bandung mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-1 pada 11 Februari 2022. Satu gol Persib Bandung lainnya dicetak oleh Zalnando di menit ke-88.


Dengan hasil ini, Persib Bandung menempati peringkat ke-3 dengan 53 poin, jumlah yang sama dengan Bhayangkara FC hanya saja Persib Bandung unggul head to head. Sementara itu PSM Makassar berada di urutan ke-13 dengan 28 poin.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network