Thomas Lemar, Yannick Carrasco
Libero.id - Tugas berat akan dijalani Diego Simeone dan Atletico Madrid saat menjalani leg kedua babak 16 besar Liga Champions melawan Manchester United di Old Trafford, Rabu (16/3/2022) dini hari WIB. Butuh kemenangan, Los Colchoneros justru tanpa delapan pemain utama.
Atletico datang ke Inggris setelah hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Setan Merah di Estadio Wanda Metropolitano, 23 Februari 2022. Saat itu, Joao Felix mencetak gol di menit ketujuh, dan MU membalas melalui Anthony Elanga pada menit 80.
Dengan dihapuskannya keuntungan gol tandang, peluang Los Colchoneros maupun Setan Merah melaju ke perempat final sama besarnya. Kedua tim tetap butuh kemenangan.
Sayang, ketika MU menemukan kembali ketajaman Cristiano Ronaldo lewat hattrick menghadapi Tottenham Hotspur di Liga Premier, akhir pekan lalu, Atletico justru mendapatkan kabar buruk. Simeone kemungkinan besar tanpa delapan anggota starting line-up reguler di kandang MU.
Siapa saja mereka? Menurut laporan Sporsmole, kedelapan pemain adalah Yannick Carrasco, yang masih mendapat sanksi. Dan, tujuh pemain lainnya memiliki masalah cedera, yaitu Thomas Lemar, Sime Vrsaljko, Mario Hermoso, Geoffrey Kondogbia, Matheus Cunha, dan Daniel Wass.
Ada lagi bek tengah, Jose Gimenez, yang mengalami cedera betis saat Atletico menang 2-1 atas Cadiz dalam laga teranyar La Liga, akhir pekan lalu. Masalah tersebut membuat Gimenez diperkirakan akan absen selama sekitar 3-4 pekan ke depan.
Hanya saja, secercah kabar baiknya adalah Koke dan Angel Correa dikabarkan telah pulih dari masalah kebugaran. Sementara Antoine Griezmann dan Luis Suarez dalam kondisi tanpa kendala.
Atletico Madrid could have eight players missing for Manchester United fixture #mufc #UCL https://t.co/t02GEZ8FAE
— Man United News (@ManUtdMEN) March 14, 2022
Pertanyaannya, bagaimana Simeone akan bermain menghadapi MU di Old Trafford? Belajar dari hasil imbang pada pertemuan pertama, Atletico benar-benar membuat para pemain MU melakukan banyak kesalahan yang berujung hukuman kartu kuning dari wasit asal Rumania, Ovidiu Hategan.
Saat itu, lima pemain MU mendapatkan kartu kuning, yaitu Luke Shaw, Victor Lindelof, Marcus Rashford, Fred, dan Alex Telles. Itu membuktikan taktik Los Colchoneros untuk memancing emosi pemain-pemain MU berhasil. Itu juga dibuktikan gol cepat Felix.
Masalahnya, Atletico tidak konsisten menerapkan taktik. Beberapa pemain mereka juga terpancing sehingga mendapatikan kartu kuning. Totalnya empat pemain. Dan, yang paling parah adalah mereka menderita gol ketika waktu normal menyisakan 10 menit.
Ramalan menunjukkan, jika Atletico mengulangi kesalahan di pertandingan sebelumnya, bisa dipastikan MU akan menang mudah. Apalagi, CR7 telah kembali ke jalur mencetak gol.
All eyes on Tuesday. pic.twitter.com/1FtgVkg7F3
— Atlético de Madrid (@atletienglish) March 13, 2022
(mochamad rahmatul haq/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini