Manchester United vs Atletico Madrid
Libero.id - Manchester United tersingkir dari Liga Champions di babak 16 besar oleh Atletico Madrid.
Setan Merah dikalahkan 1-0 dini hari tadi, sekaligus menjadikan agregat menjadi 2-1 untuk keberhasilan Los Colchoneros. Keberhasilan tim Ibu Kota Spanyol itu tercipta berkat sundulan Renan Lodi di babak pertama yang membuat Man United tersingkir lebih awal.
Man United sebenarnya punya peluang lolos setelah bermain imbang 1-1 di Madrid pada leg pertama berkat gol telat Anthony Elanga yang membatalkan sundulan Joao Felix.
Tetapi, tanpa gol tandang, mereka harus meraih kemenangan saat bermain di Old Trafford. Mereka sempat melakukan segala upaya, termasuk melakukan banyak intensitas dan penguasaan bola. Sayang, mereka tidak dapat menemukan solusi mematahkan pertahanan skuad asuhan Diego Simeone.
Sementara Atletico cukup mencetak satu gol untuk membawa mereka ke fase selanjutnya, meski kubu Man United mengeluh keras tentang dua kemungkinan pelanggaran dalam membangun kemenangan - satu pada Elanga dan satu pada Fred di bagian permainan yang sama.
REGARDEZ FRED A 0:07 COMMENT IL SE FAIT HAGAR ET L’ARBITRE DIT RIEN pic.twitter.com/LRQlI9ML7n
— Aïssa???? (@IMISSUAISSA__91) March 15, 2022
Pemeriksaan VAR singkat dilakukan, tetapi gol Lodi tetap disahkan wasit. Fakta itu membuat Man United kini menderita lebih banyak kesengsaraan di Liga Champions.
Hasil itu membuat mereka kini memperpanjang periode tanpa trofi menjadi enam musim.
Gelar terakhir yang diraih Man United di kompetisi Eropa adalah kemenangan Liga Europa di bawah asuhan Jose Mourinho pada 2017.
Sementara di sisi lainnya, fans Manchester United dengan kejam menyemangati Harry Maguire yang keluar dalam kekalahan mereka dari Atletico Madrid di Liga Champions.
Maguire ditarik keluar oleh Ralf Rangnick pada menit ke-84. Sang kapten digantikan Juan Mata jelang akhir pertandingan.
? A final throw of the dice by Ralf Rangnick.#MUFC | #UCL pic.twitter.com/1TfOFreLZW
— Manchester United (@ManUtd) March 15, 2022
Keputusan Rangnick mengganti kaptennya berjalan dengan baik di kalangan pendukung Old Trafford saat para pendukung menyambut kepergiannya.
Captain Harry Maguire getting subbed in a champions league knock out game and the home crowd at Old Trafford sounded like they cheered him off. Nuts.
— Nubaid Haroon (@RamboFYI) March 15, 2022
Pemain internasional Inggris itu telah menjadi sasaran kritik keras dari para pendukung Setan Merah untuk penampilannya di bawah par musim ini.
Dia akan terus berada di bawah pengawasan setelah timnya tersingkir dari Liga Champions.
Sundulan babak pertama Renan Lodi memberi Atletico kemenangan pada malam waktu setempat saat mereka memesan tempat di babak berikutnya setelah mengalahkan Man United 2-1 secara agregat.
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini