PSM Makassar
Libero.id - Pelatih PSM Makassar, Joop Gall mengatakan dirinya bukan penyihir yang sekejap bisa membawa timnya aman dari ancaman degradasi di Liga 1 Indonesia 2021/2022.
“Saya bukan penyihir yang jika dia mengatakan sesuatu, itu bisa terjadi,” ujar Joop dalam konferensi pers virtual, diikuti di Jakarta, Senin (21/03/2022).
Musim ini tim berjuluk 'Laskar Juku Eja' tersebut terbilang dalam kondisi yang rawan terdegradasi dan satu-satunya cara agar bisa selamat serta bertahan di Liga 1 musim ini adalah dengan bekerja keras demi memenangkan setidak-tidaknya satu dari dua laga terakhir mereka atau meraih dua kali hasil imbang.
Dengan meraup minimal dua poin, PSM akan berpoin 37 dan itu tidak terkejar oleh tim lain di zona degradasi.
Adapun dua laga pamungkas PSM tersebut yaitu melawan Persiraja pada Jumat (25/03/2022) dan Arema FC pada jadwal yang belum ditentukan.
“Saat ini semuanya bergantung pada persiapan yang kami lakukan. Nasib kami ada di tangan kami sendiri. Kami akan bekerja keras dan mari melihat hasilnya,” tutur Joop Gall seperti dilansir dari Antara News.
Joop Gall baru menangani PSM pada putaran kedua Liga 1 musim ini.
Selama itu, ia sudah membawa skuad berjuluk Juku Eja melalui 15 pertandingan dengan hasil tiga kali menang, enam seri dan enam kali kalah.
Pada pertandingan Senin kemarin (21/03/2022), PSM harus mengakui keunggulan Persija dengan skor 1-3 meski unggul terlebih dahulu melalui Yakob Sayuri.
Macan Kemayoran sendiri sukses membalikkan keadaan berkat gol-gol dari Makan Konate, Irfan Jauhari dan Ikhwan Ciptady.
Kekalahan membuat PSM tertahan di peringkat ke-13 klasemen sementara Liga 1 Indonesia 2021/2022 dengan raihan 35 poin dari 32 laga. Situasi ini belum membuat PSM aman dari ancaman degradasi.
Sementara Persija naik ke posisi ketujuh klasemen setelah mengumpulkan 44 poin dari 32 pertandingan.
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini