Mohamed Salah
Libero.id - Mantan pemain Liverpool sekaligus legenda Senegal, El Hadji Diouf berujar bahwa Mohamed Salah tidak akan mendapatkan kontrak yang layak dari manajemen klub karena ia seorang pria Afrika.
Kondisi kontrak Mo Salah di Liverpool saat ini tengah dalam kebuntuan, dengan kontraknya saat ini akan berakhir pada musim panas 2023.
Dan Diouf telah memperingatkan superstar berusia 29 tahun itu bahwa ia tidak akan pernah mendapatkan persyaratan yang pantas karena ia orang Afrika.
Ex-atacante do Liverpool, El Hadji Diouf disse ao "beIN SPORTS" que a equipe inglesa deve aceitar as exigências contratuais para renovar com Mohamed Salah. Para o ex-jogador, Salah deve continuar no clube. Será que os Reds estão dispostos a isso? O que você faria? pic.twitter.com/C4310K82oc
— 365Scores Brasil (@365Scores_pt) March 27, 2022
Diouf juga mendesak pemain depan Mesir itu untuk tetap di klub di tengah minat yang dilaporkan dari Real Madrid dan Barcelona, bersikeras ia bisa mendapatkan lebih banyak uang dan memenangkan lebih banyak trofi di Liverpool.
“Jelas bahwa Liverpool harus menerima tuntutan Salah,” ujar pria berusia 41 tahun itu kepada beIN SPORTS.
“Jika saya adalah Salah, saya akan bertahan di Liverpool, dia bisa mendapatkan lebih banyak uang, dia adalah pemain terbaik di klub bersama dengan (Sadio) Mane, dan bersamanya mereka akan memenangkan banyak trofi."
“Dia berusia 29 tahun dan saya memintanya untuk bermain empat tahun lagi dengan The Reds."
"Transfer ke Real Madrid berarti dia harus memulai dari awal lagi."
The Reds sendiri telah berusaha menyodorkan tawaran kontrak baru untuk mempertahankan Salah, tetapi tuntutan upah tampaknya menjadi masalah yang serius.
Diyakini bahwa Salah sendiri menginginkan 400.000 Poundsterling per minggu, dengan Diouf mengklaim Salah akan dipandang berbeda karena latar belakangnya.
"Salah harus menyadari bahwa dia orang Afrika, jadi mereka tidak akan memperlakukannya seperti orang Eropa, dan mereka tidak akan memberinya kontrak terbaik seperti yang lain" lanjut Diouf.
"Hal yang sama terjadi pada saya ketika saya berada di Liverpool, mereka mengatakan kepada saya untuk tidak pergi ke negara saya untuk bermain dengan tim nasional saya."
Salah sendiri menjadi salah satu penyerang tersubur di Inggris saat ini, mencetak lebih dari 150 gol untuk Liverpool.
Ia juga membantu timnya meraih gelar Liga Premier dan Liga Champions, setelah mengukuhkan dirinya sendiri sebagai bintang Anfield.
The greatest player in the world ?
— ?????♥️???????? ???♥️????? (@dodleee6doo) March 24, 2022
The Egyptian king ??@MoSalah #MoSalah #LFC @LFC @LFC_Arabic #YNWA #LiverpoolFC@ChampionsLeague @premierleague https://t.co/lzt4l30q7T
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini