Borussia Dortmund
Libero.id - Sejak bertahun-tahun lalu, Borussia Dortmund telah menjadi rumah bagi beberapa pesepakbola yang sangat berbakat. Dari Robert Lewandowski hingga Mats Hummels. Dari Erling Haaland hingga Marco Reus. Klub raksasa Jerman itu selalu punya banyak pemain berkualitas.
Selain prestasi berupa trofi, para pemain tersebut membuat beberapa momen spesial dalam karier mereka di Dortmund. Signal Iduna Park juga menjadi saksi tak terbantahkan gol-gol menakjubkan atau umpan-umpan yang mencengangkan. Beberapa diantaranya masih dikenang suporter.
Dari semua momen apik, salah satu yang paling diingat adalah sebuah skema tendangan bebas yang super jenius dalam laga lanjutan Bundesliga melawan Werder Bremen. Ini terjadi pada Desember 2018.
Skema tendangan bebas itu berujung gol sundulan Paco Alcacer. Tapi, yang menjadikannya istimewa adalah cara cerdik Raphael Guerreiro dan Marco Reus sebelum mengirim umpan.
Dalam momen itu, Guerreiro tampak seolah-olah akan mengambil tendangan bebas. Tapi, dia justru berlari melewati bola ke sayap kanan. Dia tidak jadi menendang. Meski kemudian tidak jelas apakah Guerreiro akan mendapatkan bola pendek atau membiarkan rekan setimnya melakukan umpan silang, tampaknya hampir pasti bahwa Reus yang mengambil tendangan bebas itu.
Dan, kejutannya adalah tipuan brilian yang berakhir dengan Guerreiro memberikan assist. Jadi, bisa dipastikan bahwa itu skenario yang benar-benar brilian.
Jika anda ingat, ini mirip dengan yang pernah dilakukan Ryan Giggs dan David Beckham di Manchester United. Bedanya, saat itu, keduanya "tidak sengaja" berebut menendang bola secara bersama-sama untuk kemudian menghasilkan gol yang brilian untuk Setan Merah di Liga Premier.
(mochamad rahmatul haq/anda)
16-09-2023 | ||
SC Freiburg | 2 - 4 | Borussia Dortmund |
02-09-2023 | ||
Borussia Dortmund | 2 - 2 | 1. Heidenheim 1846 |
26-08-2023 | ||
VfL Bochum 1848 | 1 - 1 | Borussia Dortmund |
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini