Tanpa Carlo Anceloti, Federico Valverde: Lawan Chelsea Misi Balas Dendam

"Perempat final yang disebut-sebut final kepagian."

Berita | 05 April 2022, 03:53
Tanpa Carlo Anceloti, Federico Valverde: Lawan Chelsea Misi Balas Dendam

Libero.id - Babak perempat final Liga Champions akan mempertemukan dua klub besar yang karena itu disebut-sebut sebagai partai final terlalu dini, antara Chelsea melawan Real Madrid. 

Laga itu sendiri berlangsung dalam dua leg dan  di leg pertama, Kamis (7/4), akan dihelat di Stampord Bridge. Jelang lawatan itu, salah satu pemain Real Madrid, Federico Valverde, tampak harap-harap cemas. 

Pemain yang  baru saja kembali dari jeda internasional untuk membela Timnas Uruguay di Pra Piala Dunia 2022 dan belum lama ini membawa Los Blancos menang 2-1 atas Celta Vigo, Sabtu (2/4), mengaku ia kesulitan untuk sekedar tidur.

"Saya sedikit lelah dengan perjalanan jauh dan panjang, memakan waktu berjam-jam dan kadang-kadang sulit untuk tidur," kata 
Valverde, dilansir dari Diario AS.

Namun di sisi lain, pemain 23 tahun itu sadar betul kalau ia dan rekan-rekannya tak boleh berleha-leha. Meski bolak-balik dari Uruguay ke Spanyol dan akan ke Inggris, Valverde mengaku laga kontra Chelsea merupakan laga yang serius karena itu tak lain merupakan misi balas dendam bagi skuad Los Blancos.

"Bagi kami itu misi balas dendam. Kami punya pemain, keinginan, dan motivasi untuk mencapai tujuan," ungkapnya.

Apa yang dikatakan Valverde sangat beralasan mengingat Real Madrid punya
mimpi buruk ketika Chelsea di bawah kepelatihan Thomas Tuchel sukses mengandaskan Real Madrid di babak semifinal Liga Champions 2020/21. Ketika itu Los Blancos kalah agregat 1-3 dari The Blues dan diujung kompetisi mereka mengangkat trofi 'si Kuping Besar'.

Tapi sayangnya, di laga yang penting itu Real Madrid tak akan didampingi oleh Carlo Ancelotti di pinggir lapangan. Hal itu lantaran terkena positif virus COVID-19, juru taktik asal Italia itu sudah menepi sejak 30 Maret lalu. Sebagai gantinya, anak dari Ancelotti, Davide, akan kembali memimpin Los Blancos sama seperti ketika ia membawa Valverde dan rekan-rekan menang atas Celta Vigo di laga terakhir.

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network