Libero.id - Salah satu pendatang baru Liga 1, Dewa United, yang musim lalu finish di urutan ketiga Liga 2, tampaknya tak mau main-main untuk mempersiapkan musim baru, salah satu langkah yang diambil adalah dengan menunjuk Nil Maizar sebagai pelatih kepala. Kepastian itu diumumkan oleh pihak klub pada Senin (4/4) sore WIB.
Penunjukkan Nil Maizar dirasa tepat karena mengingat pelatih berusia 52 tahun itu sudah kenyang pengalaman di. Pria kelahiran Payakumbuh pernah menangani Semen Padang, Persela Lamongan, PS Tira, Sriwijaya FC bahkan Timnas Indonesia.
Nil Maizar yang sebelumnya melatih Sriwijaya FC dan hanya menghantarkan Laskar Wong Kito di babak 8 besar yakin betul bisa membawa klub berjuluk Tangsel Warrior itu bisa bersaing di pentas tertinggi sepakbola Indonesia.
''Alhamdullilah, saya satu misi dan visi dengan manajemen tim. Setelah berdiskusi dengan Presiden klub dan manajer, kami ingin membawa tim ini lebih baik dan bersaing di papan atas,'' katanya dalam konferensi pers Dewa United di Hotel Episode, Gading Serpong, Senin (4/4).
?OFFICIAL! Klub promosi, Dewa United resmi angkat Pelatih lokal kawakan, Nil Maizar untuk mengarungi ??Liga1 2022/23
Sebelum gabung Dewa United, Nil Maizar melatih Sriwijaya FC di Liga2 2021 https://t.co/fu3uDks0w8 pic.twitter.com/cLjrufUxfN
— #YukVaksinasi ? (@Indostransfer) April 4, 2022
Sekali lagi, dalam perkataan berikutnya tak sedikitpun ada keraguan dari Nil Maizar, target membawa Dewa United ke papan atas Liga 1 musim depan sangat jelas dan bulat. Untuk itu, ia akan memboyong pemain-pemain baru yang lebih atraktif, termasuk pemain asing.
''Kami sepakat dalam pembicaraan, untuk saat ini kami ingin di papan atas. Dan, pemain yang akan dipertahankan di tim ini, pemain-pemain yang lama itu sekitar 30-40 persen,'' jelasnya.
''Sisa pemain lainnya kami tentu akan cari pemain-pemain yang berkompeten dan sesuai karakter sesuai saya berlatih, juga dengan empat pemain asing,'' pungkasnya.
Menarik untuk menantikan bagaimana kiprah Dewa United musim depan.
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini