Libero.id - Bali United tak mau ketinggalan untuk merombak habis-habisan skuad mereka. Setelah dua musim berturut-turut menjuarai kasta tertinggi sepakbola Indonesia, klub berjuluk Serdadu Tridatu itu percaya diri untuk melepas beberapa pemain, terutama yang sudah berumur.
Komposisi pemain Bali United untuk musim depan tampak lebih segar.
Setelah pada Sabtu (2/4) lalu resmi mengakhiri kerja sama dengan Michael Orah (34), Dias Angga Putra (32), dan M.Taufiq (35).
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri.
"Kami manajemen resmi mengakhiri kerja sama dengan tiga pemain kami. Mereka adalah Michael Orah, Taufiq dan Dias Angga yang sudah berjasa besar bagi Bali United. Mereka tentu sangat berjasa dalam prestasi Serdadu Tridatu menjuarai Liga 1 2019 dan juara Liga 1 musim ini. Semoga mereka sukses dalam perjalanan karier selanjutnya," dilansir dari situs resmi klub.
Terbaru tim besutan Stefano Cugurra Teco juga tidak memperpanjang kontrak dua penjaga gawang: Wawan Hendrawan (39) dan Samuel Charlheins Reimas (29).
Dalam keterangan resmi pada hari yang berbeda, Tanuri juga mengucapkan hal yang sama kepada dua sosok yang silih berganti menjadi penyelamat gawang Bali United dari kebobolan.
Sampai jumpa lagi ??????????
5 tahun bersama, musim ini jadi musim terakhir kita. Sukses terus di mana pun berkarir‼️#BaiUnited #Back2Back #Champions pic.twitter.com/IDdIXB9Kd1— ?⭐️?? ? ?⭐️?? (@BaliUtd) April 4, 2022
"Kami resmi akan berpisah dengan Wawan Hendrawan dan Samuel Charlheins Reimas yang telah berkontribusi besar dalam kesuksesan Bali United. Kami ucapkan terima kasih yang mendalam atas dedikasi dan perjuangannya bersama tim selama ini. Ada banyak aksi-aksi penyelamatannya yang turut mengantarkan Bali United meraih prestasi hingga menjuarai Liga 1," ujarnya.
Menarik untuk menantikan bagaimana komposisi skuad Bali United untuk musim depan. Dan apakah dengan perombakan skuad saat ini klub kebanggaan masyarakat Pulau Dewata itu dapat mempertahankan status juara bertahan mereka?
(gigih imanadi darma/gie)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini