Ardi Idrus, Ciro Alves
Libero.id - Pemain asing dengan kemampuan lengkap
Hanya beberapa jam setelah mengumumkan perpisahan dengan Ardi, Maung Bandung memberi konfirmasi bergabungnya Alves. Striker asal Brasil itu diharapkan menjadi mesin gol baru musim depan. Pasalnya, Persib juga akam bertanding di Piala AFC 2023.
Pemain kelahiran 18 April 1989 menjadi rekrutan ketiga tim asuhan Robert Alberts untuk menatap musim depan. Membela Persikabo pada BRI Liga 1 2021/2022, pemain asal Brasil itu tampil apik dengan masuk daftar pencetak gol terbanyak kedua dengan 20 gol.
Alves memiliki kemampuan yang cukup baik sebagai penyerang. Kemampuan tekniknya bagus, khas pesepakbola Brasil. Dia juga memiliki kecepatan dengan fisik yang layak dibanggakan.
Yang paling penting, Alves memiliki naluri mencetak gol bagus. Fakta di Persikabo menunjukkan, dia bisa mencetak gol dari banyak posisi. Dalam permainan maupun skenario bola mati, kemampuan pesepakbola berpostur 175 cm itu layak mendapat acungan dua jempol. Alves juga bisa bermain sebagai penyerang sayap.
Pengalaman Alves juga tidak bisa dipandang sebelah mata. Dirinya sudah membela banyak klub di Brasil maupun luar negeri. Sebut saja Sport Recife, Fluminense, Bahia, Atlatico Paranaense, Figueirense, Luverdense, Jeju United (Korea Selatan), Remo, Joinville, hingga Chonburi (Thailand).
Jadi, kini layak dinantikan kontribusi Alves. Pasalnya, sejarah mencatat, banyak penyerang bagus di Liga Indonesia yang justru gagal bersinar saat pindah ke Maung Bandung.
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini