Timnas Indonesia U-16
Libero.id - PSSI memanggil 40 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) tim nasional U-16 pada 15-25 April 2022 di Jakarta sebagai persiapan menuju Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala Asia U-17 AFC 2023 pada tahun 2022.
"Saya berharap TC berjalan lancar. Saya meminta kepada para pelatih untuk melatih pemain dengan baik dan benar. Para pemain harus bekerja keras, disiplin dan fokus demi meningkatkan mental, kemampuan, fisik serta performa mereka," ujar Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan seperti dilansir dari laman resmi PSSI.
Iriawan juga menginstruksikan pemain agar fokus menjalani TC meski tengah menunaikan ibadah puasa.
Sementara pelatih timnas U-16 Bima Sakti menyebut bahwa 40 pemain yang dipanggil untuk TC berasal dari kompetisi yang digelar PSSI seperti Piala Soeratin U-15, Elite Pro Academy (EPA) dan seleksi regional oleh Asosiasi-asosiasi Provinsi PSSI.
Beberapa nama dari TC bulan Maret, yang dilaksanakan pada 3-12 Maret 2022 dan diikuti 34 pemain, disebut Bima kembali masuk dalam daftar pemain TC terkini.
"Ada kurang lebih 20 pemain baru dari hasil pantauan kami di Piala Soeratin U-15 serta EPA dan juga seleksi regional Asprov. Mereka adalah talenta-talenta yang mungkin belum terpantau sebelumnya," ujar Bima.
Juru taktik berusia 46 tahun itu menargetkan mampu membentuk timnas U-16 yang kuat agar dapat bersaing di kompetisi-kompetisi internasional.
40 pemain TC Timnas Indonesia U-16. TC rencananya diadakan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta dari tanggal 15 hingga 25 April 2022
Pemusatan latihan ini juga sebagai persiapan untuk Piala AFF U-16 dan Kualifikasi Piala AFC U-17 tahun ini.#TimnasIndonesia #Timnasu16 pic.twitter.com/UaBHmCJQSf
— Bola Nusantara (@BolaNusantaraID) April 14, 2022
(muflih miftahul kamal/muf)
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini