Kredit: transfermarkt.com
Libero.id - Mantan penggawa Manchester United dan Everton, Mark Hughes melihat sosok Ross Barkley bisa menjadi penerus Steven Gerread dengan bakat yang dimiliknya.
Di umurnya yang ke-26, Barkley masih belum menunjukan kualitas terbaiknya selama bermain di Chelsea, bakatnya yang menjanjikan itu tertutupi dengan jam terbang yang sedikit di Chelsea dalam dua musim terakhir dan penampilan terbaiknya sejauh ini adalah ketika ia berseragam The Toffees beberapa tahun yang lalu.
Legenda Barcelona dan Spanyol, Xavi Hernandez adalah pengagum Barkley dan mengatakan bahwa pemain bernomor punggung 8 itu memiliki keterampilan yang diperlukan untuk bermain bersama Blaugrana, tetapi ada hal-hal belum cukup untuk berada satu lapangan dengan Lionel Messi dan kawan-kawan.
Dengan dua pelatih asal Italia sebelumnya, penampilan Barkley benar-benar ‘mati’ dan mengalami penurunan yang signifikan. Sekarang, di bawah Frank Lampard, Barkley perlahan-lahan mulai kembali menemukan permainannya. Barkley sendiri pindah ke Chelsea pada Januari 2018 dengan mahar 15 juta Euro dari Everton.
Sementara, Mark Hughes yang mengemas 18 penampilan untuk The Toffees percaya Barkley bisa disejajarkan dengan legenda Liverpool, Steven Gerrard tetapi dengan keadaan yang berbeda, dimana pemain kelahiran 1993 itu mengalami naik turun peforma dan hal itu wajar dengan klub yang berbeda-beda ia bela. Disisi lain, Gerrad hanya membela satu klub saja di usia produktifnya sebelum berseragam LA Galaxy.
"Jika Wayne Rooney bermain pada usia itu sekarang, saya tidak mengatakan itu akan diambil darinya, tapi saya melihat seseorang seperti Ross Barkley ketika dia berada di Everton, dan dia datang sedikit pesepakbola jalanan”
"Saya suka ketika seorang anak muda datang, dan dia adalah orang yang saya pikir bisa menjadi Steven Gerrard berikutnya untuk Everton” jelas Hughes kepada Tribalfootball.
"Anda bisa membangun tim di sekelilingnya. Saya pikir dia bisa menjadi gelandang terbaik Inggris sejak masa Steven Gerrard”
"Tetapi karena cara dia bermain, dia biasa berlari dengan bola dan kadang-kadang dia melepaskannya. Maka para penggemar akan mendapatkan punggungnya karena dia telah memberikannya. Dia baru saja melewati itu "
Barkley telah membuat 20 penampilan untuk Chelsea musim ini, tetapi baru-baru ini dikaitkan dengan kabar kepindahannya ke Newcastle bersama mantan rekan setimnya di Everton, John Stones yang sekarang membela The Citizens. Calon Pelatih baru The Magpies, Rafa Benitez tertarik untuk menandatangani kedua pemain tersebut jika ia kembali ke St James 'Park dibawah pemilik baru asal timur tengah, Mohammed bin Salman.
Persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Minta Dukungan dan Doa Masyarakat Indonesia
Semangat pokoknya coach Shin!Pimpin Daftar Top Skor Sementara Liga 1 Musim Ini, Carlos Fortes Tak Ingin Jumawa
Musim lalu sempat menurun, tapi musim ini jadi gacor...Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia Bertemu Brunei Darussalam
Semoga bisa lolos ke Piala Dunia 2026, Amin...Merupakan Rival Berat, Maciej Gajos Beri Tanggapan Soal Persija dan Persib
Bahkan pemain asing sampai tahu soal rivalitas ini...Alami Cedera Parah, Marko Simic Terpaksa Absen Membela Persija Selama 6 Pekan
Krisis penyerang dialami Persija saat ini...
Opini