Libero.id - Alphonso Davies memamerkan kecepatan luar biasa untuk mengejar kembali bola yang hilang dari Erling Haaland selama Der Klassiker.
Pemain berusia 19 tahun itu berlari kembali untuk menghentikan Haaland mencetak gol dalam pertunjukan pertahanan luar biasa untuk Bayern Munich.
Dia mencatat kecepatan tertinggi 21,9cmph (35,3km/jam) mengejar kembali striker Borussia Dortmund itu. Kendati sudah sangat cepat, rekor kecepatan tertinggi masih dipegang Kylian Mbappe yaitu 36 km/jam. Inaki Williams dari Bilbao juga pernah mencatat kecepatan tertinggi 35,7 km/jam.
Berikut videonya:
FACT | Alphonso Davies recorded a speed of 35.3 km/h while chasing Erling Haaland ? pic.twitter.com/k40LeHj5yo
— Ehson (@Bayern_mania) May 26, 2020
Bayern mencatatkan kemenangan 1-0 atas Borussia Dortmund pada laga bertajuk der Klassiker, Selasa (26/5) waktu setempat.
Dengan kemenangan itu, Bayern Munich makin kukuh di pucuk klasemen Liga Jerman.
Joshua Kimmich menjadi pahlawan bagi tim Bavaria. Golnya pada menit ke-43 mengamankan kemenangan Bayern (64) sekaligus membawa mereka unggul tujuh poin atas tim peringkat kedua Dortmund (57).
Tim peringkat keempat Borussia Moenchengladbach gagal mendulang tiga poin saat bertamu ke markas tim zona degradasi Werder Bremen. Mereka hanya mampu membawa pulang satu poin hasil dari skor kacamata.
Wolfsburg mampu bangkit setelah dikalahkan Dortmund 4 hari yang lalu. Bertandang ke markas Bayer Leverkusen, mereka memaksa tuan rumah menyerah dengan skor 4-1.
Namun, kemenangan itu saat ini belum mampu mendongkrak posisi Wolfsburg di klasemen. Mereka (42) tetap berada di peringkat keenam. Demikian pula, Leverkusen (53) yang menghuni peringkat kelima.
Eintracht Frankfurt mendapatkan poin pertamanya setelah Liga Jerman dilanjutkan pada era pandemi. Menjamu Freiburg, kedua tim berbagi poin hasil dari skor imbang 3-3.
16-09-2023 | ||
SC Freiburg | 2 - 4 | Borussia Dortmund |
02-09-2023 | ||
Borussia Dortmund | 2 - 2 | 1. Heidenheim 1846 |
26-08-2023 | ||
VfL Bochum 1848 | 1 - 1 | Borussia Dortmund |
Media Malaysia Soroti 9 Pemain Timnas Indonesia yang Pilih Ikut Pendidikan Polisi
Di Malaysia, mimpi pemain muda gabung Real Madrid. Di Indonesia, jadi Polisi.Tegas! Termasuk Rumput, PSSI Pasti Benahi JIS Sesuai Arahan FIFA
PSSI pastikan jalankan semua rekomendasi FIFA.Sindir Pemain Timnas yang Daftar Polisi? Marselino Ferdinan Pose jadi Maling
Ada-ada saja ulah pemuda Indonesia yang satu ini.Piala AFF U-23 2023 di Depan Mata, 4 Pemain Timnas ini Justru Ikut Pendidikan Polisi
Cita-cita pemain itu seharusnya main di Real Madrid. Bukan jadi Polisi atau PNS.Asnawi Mangkualam Berpakaian Layaknya Artis K-Pop, Ini Tanggapan Kocak Netizen
Makin terbiasa dengan budaya di Korsel wkwk...
Opini