Ternyata, Ada yang Sudah Gantung Sepatu dan Alih Profesi

"Ada yang masih aktif. Beberapa lainnya pensiun. Ini daftarnya.."

Feature | 02 May 2022, 22:19
Ternyata, Ada yang Sudah Gantung Sepatu dan Alih Profesi

Libero.id - Mereka adalah pemain-pemain yang menjadi andalan Southampton pada era tersebut.

RW: Jason Puncheon

Puncheon sangat penting bagi skuad Southampton yang mengamankan promosi berturut-turut untuk mencapai Liga Premier setelah menandatangani kontrak dari Plymouth Argyle sebagai persiapan untuk musim 2009/2010. Puncheon kemudian bermain di Siprus sejak 2019 hingga sekarang.

CM: Adam Lallana

Gelandang Brighton and Hove Albion berada di puncak karier pada saat itu. Dia menjadi kapten Southampton ketika  Ward-Prowse melakukan debut Liga Premier. Tapi, setelah menghabiskan bertahun-tahun bersama The Saints, Liverpool memperoleh jasanya pada 2014. Kemudian, cedera yang membuat pemain asal Inggris itu menurun.

DM: Morgan Schneiderlin

Secepat bergabung dengan Manchester United pada 2015, Schneiderlin juga langsung pergi setelah hanya bertahan 18 bulan. Dia adalah bagian dari perekrutan yang aneh. Dia terjebak diantara Louis van Gaal dan Jose Mourinho, yang tidak tertarik untuk mempertahankannya. Schneiderlin sekarang di Nice.

CM: James Ward-Prowse

Dan inilah bintang utama kita. Pemilik tendangan bebas yang paling berbahaya di Liga Premier saat ini.

LW: Jay Rodriguez

Rodriguez menghabiskan lima tahun di pantai selatan. Tapi, sekarang kembali ke klub masa kecilnya, Burnley. Dia memenuhi syarat untuk bermain untuk Inggris dan Spanyol karena ayahnya orang Spanyol. Tapi, Jay memilih bermain untuk Inggris dan sempat mendapat caps pada 2013.

ST: Guly do Prado

Guly adalah seorang jenius yang tidak konsisten. Dia bermain lebih dari 100 pertandingan untuk Southampton, baik di League One, Championship, maupun Liga Premier. Dia mencetak 23 gol. Tapi, dia pensiun pada 2020 setelah tugas yang membuatnya bermain untuk enam tim Brasil dalam tiga tahun.


(mochamad rahmatul haq/anda)

Baca Berita yang lain di Google News




Hasil Pertandingan Southampton FC


  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network