Liverpool
Libero.id - Liverpool semakin memantapkan statusnya sebagai salah satu klub terhebat Inggris. Untuk kali ketiga dalam satu musim yang sama, The Reds akan tampil di pertandingan final. Setelah Piala Liga Inggris dan Piala FA, kini giliran Liga Champions.
The Reds menuju ke leg kedua semifinal di Estadio El Madrigal dengan keunggulan dua gol menyusul kemenangan pekan lalu di Anfield. Tapi, Boulaye Dia dan Francis Coquelin nyaris membuat Liverpool menyerah.
Namun, berkat strategi tepat Juergen Klopp dan penampilan membanggakan para pemain, Liverpool mampu mencetak tiga gol yang sangat penting di babak kedua melalui Fabinho, Luis Diaz, dan Sadio Mane. Unggul 3-2 atau agregat 5-2 cukup membuat The Reds tampil di Stade de France, Saint-Denis, Sabtu (28/5/2022).
Jurgen Klopp becomes the first manager ever to reach the Champions League, League Cup and FA Cup finals all in a single season ? pic.twitter.com/gtrxIiS5Tf
— ESPN FC (@ESPNFC) May 3, 2022
Ini menjadi final ketiga Liverpool dalam musim yang sama. Sebelumnya, pasukan Anfield juga berada di pertandingan puncak Piala Liga Inggris serta Piala FA.
Liverpool are the first side to win all 6 away games in a Champions League season, group stage to final ?#UCL pic.twitter.com/yvVVz0olma
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) May 3, 2022
Hasilnya, di Piala Liga, Liverpool mengalahkan Chelsea lewat adu penalti 11-10 (0-0) di Wembley, 27 Februari 2022. Kemudian, di Piala FA, Liverpool dan Chelsea akan kembali berjumpa pada Sabtu (14/5/2022). Tempatnya juga di stadion legendaris Wembley.
1 - @LFC have become the first ever English club to reach the final of the European Cup/Champions League, FA Cup and League Cup in the same season. Dominance. #VILLIV pic.twitter.com/3EDpSScYbO
— OptaJoe (@OptaJoe) May 3, 2022
Selain itu, kemenangan atas Villarreal membuat The Reds mencapai final ketiga Liga Champions dalam lima musim terakhir. Sebelumnya, mereka dikalahkan Real Madrid pada 2017/2018 dan mengalahkan Tottenham Hotspur pada 2018/2019.
Jürgen Klopp has reached the Champions League final in four of the last 10 seasons, including three of the last five:
◉ 2013 (Dortmund)
◉ 2018 (Liverpool)
◉ 2019 (Liverpool)
◉ 2022 (Liverpool)And he's only taken part in eight campaigns in that time. ?
— Squawka (@Squawka) May 3, 2022
Jadi, layak dinantikan apakah Liverpool benar-benar bisa mendapatkan Quadruple, atau justru Piala Liga menjadi satu-satunya koleksi musim 2021/2022?
You treated Liverpool fans with complete respect and I haven't heard a story of your fans destroying our ground, City or singing nasty songs.
We wish you the very best in the future. A proper football club who gave us a great battle. Yellow submarine I applaud you personally ? pic.twitter.com/bcu5HfxIVs
— IrishLiverpoolReds (@IrishLivReds) May 3, 2022
(andri ananto/anda)
Kisah Jersey ala Cristiano Ronaldo di Barito Putera, Kini Puncaki Klasemen Liga 1
Apakah ini akan bertahan lama atau sementara?Gokil! Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan FC Groningen di Laga Pramusim KMSK Deinze
Sayang, skor akhir tidak memihak Lino dkk. Cek videonya!Mundur atau Dipecat Persib Bandung? Ini Penjelasan Lengkap Luis Milla
Sepakbola dianggap mie instan. Baru 3 laga langsung pisah.Analisis Masa Depan 3 Pemain Timnas U-23 yang Dihukum AFC di Era Shin Tae-yong
Masih dipanggil atau tidak? Ini prediksinya.
Opini