Patung Erling Haaland di Norwegia Ini Viral, Super Aneh

"Mengikuti jejak Ronaldo dan Mo Salah..."

Berita | 06 May 2022, 20:31
Patung Erling Haaland di Norwegia Ini Viral, Super Aneh

Libero.id - Penyerang Norwegia yang sangat produktif itu mendapat sebuah penghargaan dari orang-orang di Algard, dengan patung kayu raksasa sedang dibuat namun dalam penampakannya terbilang sangat aneh.

Erling Haaland telah menjadi superstar dalam dunia sepakbola saat ini dan dirinya kini diabadikan dalam bentuk patung, dengan striker Borussia Dortmund itu mengikuti jejak Cristiano Ronaldo dan Mohamed Salah. Meski dalam sebuah catatan, dirinya belum mencapai prestasi mentereng seperti CR7 & Mo Salah.

Pemain berusia 21 tahun itu dijadikan bahan subjek patung kayu raksasa di tanah kelahirannya, dengan desain tersebut disatukan di Algard – sebuah kota yang dekat dengan distrik Jaeren di Norwegia selatan.

Pemuda berbakat tersebut sangat dikaitkan dengan Manchester City dan Real Madrid menjelang jendela transfer musim panas dan belum berseragam klub elit Eropa tersebut, kini Haaland sudah mendapatkan penghargaan yang sejajar dengan tokoh-tokoh ikonik Manchester United dan Liverpool.

Seniman Norwegia Kjetil Barane adalah orang yang ditugasi membuat patung Haaland.

Barane mengukir patung raksasa menggunakan gergaji mesin, dengan produk jadi yang berdiri setinggi lebih dari tiga meter dengan berat lebih dari 700kg.

“Merupakan kehormatan besar bagi saya untuk diizinkan menjadikannya sebagai patung, itu sangat sulit,” ujar Barane kepada NRK.

“Sangat menyenangkan bekerja dengan kayu. Anda dapat melihat bahwa ia meledak dan hidup, ia mendapatkan karakternya sendiri.”

Adapun patung dari pemenang Ballon d'Or lima kali Ronaldo, didirikan di Goa. Sementara bintang Liverpool, Mo Salah mendapati patungnya sendiri di Sharm El-Sheikh pada tahun 2018 silam.

(muflih miftahul kamal/muf)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network