Bebe-Eric Djemba-Djemba
Libero.id - Musim 2021/2022 bisa dikatakan sebagai musim terburuk Manchester United di Liga Premier. Kekalahan 4-0 yang memalukan atas Brighton & Hove Albion makin menegaskan hal tersebut.
Man United telah memainkan 37 pertandingan dan hanya mengumpulkan 58 poin. Itu merupakan koleksi jumlah poin terendah sejak 1992 di era baru kompetisi sepakbola Inggris, Liga Premier.
Selama puluhan tahun Liga Premier telah berlangsung, tak sedikit pemain-pemain bintang hilir-mudik dari maupun ke Old Trafford, sebagian yang pergi adalah pemain-pemain hebat dan banyak juga pemain-pemain yang hampir sama sekali tidak diketahui pernah berseragam Man United pada masanya.
Dengan mengecualikan sejumlah nama-nama legenda yang pernah memperkuat lembar tim Man United, berikut starting XI terburuk yang pernah memperkuat Setan Merah di era Liga Premier:
GK: Massimo Taibi
Nama yang tak satupun diketahui oleh suporter Man United di era milenium. Dia adalah Massimo Taibi, kiper asal Italia yang didatangkan dari Venezia pada musim 1998/1988. Taibi hanya memainkan empat laga dan momen ikonik yang akan diingat darinya adalah ketika melakukan blunder saat melawan Southampton.
Massimo Taibi made a memorable debut for #mufc - Man of the Match at Anfield!
— Manchester United (@ManUtd) January 16, 2016
More: https://t.co/2FIxvYDTQa https://t.co/MP0NxKZJDF
RB: Guillermo Varela
Pemain pertama yang didatangkan pada era David Moyes di Old Trafford. Varela hanya membuat empat penampilan Liga Premier, sebelum akhirnya meninggalkan klub untuk bergabung dengan Penarol pada 2017.
CB: William Prunier
Sering dijuluki sebagai penandatanganan terburuk Man United sepanjang masa. Bagaimana tidak, Prunier dianggap bertanggung jawab atas keempat gol kebobolan Setan Merah melawan Tottenham Hotspur dalam penampilan kedua sekaligus terakhirnya.
CB: Marcos Rojo
Siapa sangka, Rojo berhasil bertahan di Old Trafford selama lebih dari setengah dekade. Padahal, pemain asal Argentina itu dianggap memiliki penampilan yang selalu mengecewakan.
LB: Alexander Buttner
Sejujurnya, Buttner tidak seburuk yang orang-orang pikirkan. Tapi, dia juga tidak hebat. Buttner adalah upaya Man United yang gagal untuk mencari pengganti Patrice Evra.
17-12-2023 | ||
Liverpool | 0 - 0 | Manchester United |
09-12-2023 | ||
Manchester United | 0 - 3 | A Bournemouth |
07-12-2023 | ||
Manchester United | 2 - 1 | Chelsea |
Profil Frank Wormuth, Pria Jerman yang Akan Bantu Bima Sakti di Piala Dunia U-17 2023
Semoga berhasil menjalankan tugas.Lawan Pemuncak Klasemen, Persik Kediri Malah Kehilangan 3 Pemain Andalan
Pertandingan yang diramal akan menarik.Bertandang ke Markas Sendiri, Begini Persiapan Bali United Hadapi Arema FC
Pertandingan yang cukup unik bagi Bali United.Beda dengan Piala Dunia Pria, FIFA Sebut Piala Dunia Wanita Justru Rugi
Piala Dunia Wanita 2023 akan kick-off dalam hitungan hari.Unik! 5 Pemain Timnas Indonesia Bakal Dilatih Park Hang-seo Jika Gabung Persib Bandung
Semuanya baru sebatas rumor. Bisa benar, bisa salah.
Opini