Laga Perpisahan Chiellini dan Dybala, Juventus Cuma Bisa Imbang saat Lawan Lazio

"Main di markas sendiri, malah jadi kado yang kurang mengenakkan."

Berita | 17 May 2022, 12:30
Laga Perpisahan Chiellini dan Dybala, Juventus Cuma Bisa Imbang saat Lawan Lazio

Libero.id - Juventus kembali harus meraih hasil kurang maksimal, usai kalah dari Inter Milan di partai final Coppa Italia kini Si Nyonya Tua harus puas dengan hasil imbang melawan Lazio dalam laga pekan ke-37 Serie A Italia 2021/22.

Bermain di markas sendiri, Stadion Allianz, pada Selasa (17/5) dini hari WIB, Juventus  yang sempat unggul akhirnya harus puas dengan skor akhir 2-2.

Gol Juventus dicetak oleh Dusan Vlahovic di menit 10 dan  juga Alvaro Morata di menit 36. Sementara itu gol balasan Lazio dicetak oleh Patric di menit 51 dan Sergej Milinkovic-Savic di menit-menit akhir babak kedua.

Dengan hasil tersebut, Juventus berada di peringkat 4. Di sisi lain, Lazio tepat dibawah dengan menempati urutan 5.
Satu poin tambahan itu tutur memastikan satu tiket untuk kualifikasi Liga Europa bagi Lazio.

Sementara itu, hasil imbang juga menandai akhir dari perjalanan karier dua pemain andalan Juventus selama ini: Paulo Dybala dan sang kapten Giorgio Chiellini

Momen Persembahan untuk Dybala dan Chiellini

Hanya empat menit setelah wasit meniupkan peluit panjang tanda dimulainya laga, Danilo Cataldi melepaskan sepakan roket dari tepi kotak penalti Juventus namun usahanya itu masih membentur mistar gawang.

Juventus malah memimpin duluan ketika Alvaro Morata melepaskan umpan silang ke tiang belakang, di mana Dusan Vlahovic melepaskan diri dari Adam Marusic untuk menanduk bola dari jarak dekat. Sebagai penghormatan kepada Dybala, eks striker Fiorentina itu merayakannya dengan menggunakan gerakan 'topeng' La Joya.

Lalu seperti yang direncanakan,  Giorgio Chiellini ditarik keluar digantikan oleh Matthias de Light setelah hanya 15 menit untuk menerima tepuk tangan meriah dari seisi stadion, para suporter dan rekan satu timnya dan lawan memberi penghormatan untuk bek berusia 37 tahun itu --- Chiellini lalu memberi ban kapten kepada Dybala.

Hal yang sama juga dilakukan kepada Paulo Dybala yang ditarik keluar digantikan oleh Martin Palumbo pada menit 78. Seisi stadion bertepuk tangan untuk pemain asal Argentina tersebut. Dan Dybala sendiri tak kuasa menahan air matanya.



Laga melawan Lazio jadi laga terkahir di kandang bagi Dybala dan Chiellin, sebelumnya kedua pemain telah mengkonfirmasi akan hengkang dari Turin.
Dybala masih belum diketahui akan berlabuh kemana namun Chiellini disebut telah membuat kesepakatan dengan salah satu klub Major League Soccer (MLS).

(gigih imanadi darma/gie)

Baca Berita yang lain di Google News




  • 0% Suka
  • 0% Lucu
  • 0% Sedih
  • 0% Kaget

Opini

(500 Karakter Tersisa)

Artikel Pilihan


Daun Media Network